Mengapa Siswa Enggan Bertanya?

Mengapa siswa enggan bertanya?Artikel ini terdiri atas dua bagian dan akan dipublikasikan secara berseri. Pada bagian pertama ini akan dibahas mengapa siswa enggan bertanyaYa, fakta ini bukan jarang melainkan sering terjadi. Guru bertanya siswa bungkam seribu bahasa. Hal yang lumrah dalam dunia pendidikan kita. Begitu menurut Uda.

Pembahasan ini tidak didasari metode keilmuan dan teori-teori pendidikan. Namun lebih banyak berlandaskan metode emperis dan praktis di lapangan. 

Tujuannya adalah supaya lebih sesuai dengan fakta dan kebenaran yang terjadi di lapangan. Selain itu kita dapat lebih leluasa untuk saling berbagi pengalaman menyangkut topik yang satu ini. 


Sampai detik ini, uda belum pernah mendengar ada guru yang pintar mengajar. Untuk sementara boleh dikatakan, tidak ada guru yang pintar mengajar. Sebab, yang dihadapi guru bukan komputer, bukan mesin, robot dan benda mati. 

Guru berhadapan dan berkomunikasi dengan manusia dinamis dalam sebuah ruangan: siswa. Mereka juga bukan orang pintar.  Melainkan individu yang sedang membutuhkan bimbingan dan pengajaran, atas segala sikap dan perilaku mereka yang kadang-kadang menyebalkan.

Uda pernah mendapat prediket guru teladan tingkat kabupaten beberapa tahun silam. Itu bukan karena uda pintar mengajar. Tidak sama sekali. Hanya kebetulan memiliki nilai tertinggi dari kawan-kawan lain dalam hal ujian tertulis, wawancara dan presentasi karya ilmiah.

Di ruang kelas, kembali menghadapi berbagai persoalan pembelajaran. Tidak salah kiranya jika ada orang bilang, hasil penataran dan pelatihan guru itu nol. Maksudnya bukan tidak ada sama sekali, melainkan tidak banyak menolong guru dalam mengatasi masalah pembelajaran. 

Atau bisa juga, guru tidak menerapkan ilmu yang didapat melalui penataran dan pelatihan itu di sekolah masing-masing.

Salah satu masalah pembelajaran yang sesuai topik pembahasan kita  adalah: siswa sering enggan bertanya maupun menjawab pertanyaan yang dilontarkan guru! Ketika diajukan pertanyaan disela-sela menerangkan pelajaran, siswa hanya diam. 

Kalau disuruh bertanya malah kebingungan. Mengapa demikian? Ada beberapa penyebab yang teridentifikasi mengapa siswa enggan bertanya. Namun secara global dapat dikelompokkan menjadi 3 penyebab utama:

1.Cara guru bertanya

Sering guru bertanya seenaknya ketika sedang mengajar.  Siswa menjadi bingung mau menjawab apa. Pertanyaan guru datangnya mendadak, membuat siswa terkejut dan meningkat adrenalinnya. 

Kalimat yang digunakan guru tidak dimengerti oleh siswa. Nada dan intonasi guru tidak tepat saat mengajukan pertanyaan. Masih banyak hal lain yang berkait dengan cara guru bertanya.

2.Sikap guru dalam mengajar

Sikap guru yang cenderung otoriter dalam mengajar sering berdampak psikologis yang rumit terhadap siswa. Siswa akhirnya berprinsip lebih baik banyak diam daripada berbicara. Mereka jadi takut salah menjawab pertanyaan guru.

3.Budaya mencemooh di kelas

Ini adalah budaya siswa yang sulit dikikis habis dari diri siswa. Jika ada siswa bertanya maka temanya sering mentertawakan. Jika mau menjawab pertanyaan guru dan kebetulan salah jawabannya dicemooh oleh teman lain dengan mengeluarkan suara koor mencemooh, misalnya.

Cukup sekian dulu poin penting penyebab mengapa siswa enggan bertanya maupun menjawab pertanyaan. Uda yakin benar, sahabat pengunjung punya pengalaman tersendiri tentang topic yang sedang dibahas ini. 

Baik sebagai murid, guru maupun sebagai orang tua siswa. Dipersilahkan untuk mencurahkannnya lewat form komentar di bawah ini. Terima kasih.***


Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel