Sekilas Tentang Tahun Hijriyah

Sekilas tentang tahun hijriyah - Hari ini bertepatan dengan 1 Muharam 1436 Hijriah. Muharam adalah bulan paling awal dalam tahun hijriyah. Tahun yang dipakai dalam kalender islam dan disebut juga sebagai tahun qamariah.

Kesempatan ini admin mengucapkan Selamat Tahun Baru 1436 H. Semoga pergantian tahun hijriah ini membawa perubahan berarti dalam diri kita masing-masing. 

Tentu saja perubahan ke arah yang lebih baik sehingga meningkatkan kualitas diri di mata manusia maupun disisi Allah SWT. Amin ya rabbal’alamiin.

Tahun hijriah merupakan tahun yang dihitung berdasarkan peredaran bulan. Dalam satu tahun bulan beredar mengelilingi bumi sebanyak 12 kali edaran. 

Membutuhkan waktu selama 354 hari. Peredaran bulan mengelilingi bumi dikenal dengan istilah revolusi bulan.

Jadi, dalam satu tahun hijriyah juga terdapat 12 bulan dan 354 hari.

Jika dibandingkan dengan tahun masehi (tahun syamsiah), tahun hijriah lebih sedikit 11 hari dari jumlah tahun masehi. Seperti telah diketahui, tahun masehi berjumlah sekitar 365 hari. 
Lengkapnya baca: Mencermati Pergantian Tahun Masehi
Jumlah hari dalam satu bulan hijriyah antara 29 sampai 30 hari.

Berikut nama bulan dalam tahun hijriyah dan jumlah harinya:

1.Muharram (30 hari),
2.Safar (29 hari),
3.Rabiulawal (30 hari),
4.Rabiulakhir (29 hari),
5.Jumadilawal (30 hari),
6.Jumadilakhir (29 hari),
7.Rajab (30 hari),
8.Syakban (29 hari),
9.Ramadhan (30 hari),
10.Syawal (29 hari),
11.Zulkaidah (30 hari),
12.Zulhijah (29 atau 30 hari).

Demikian saja seputar tahun hijriyah dalam rangka memperingati Tahun Baru Islam 1436 H. Mudah-mudahan menjadi bahan inspirasi dan diskusi buat kita semua.***

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel