Tentang Hasil Belajar Siswa

Tentang hasil belajar siswa - Pada hakikatnya yang dimaksud dengan hasil belajar adalah prestasi belajar yang dicapai siswa dalam memperoleh suatu pelajaran. Ditunjukan oleh taraf kemampuan siswa selama mengikuti program belajar dalam waktu tertentu sesuai dengan tujuan yang ditetapkan pada pembelajaran tersebut.

Taraf kemampuan siswa berupa kesan- kesan yang mencerminkan adanya perubahan tingkah laku dalam diri setiap siswa sebagai hasil dari aktivitas belajar.

Hasil aktivitas belajar berupa kemampuan siswa berinteraksi dengan lingkungan belajar, seperti lingkungan keluarga, lingkungan sekolah dan lingkungan masyarakat. 

Diantara ketiga lingkungan itu yang paling berpengaruh besar terhadap hasil belajar siswa adalah lingkungan sekolah seperti guru,sarana belajar, teman sekelas,termasuk peraturan sekolah.

Hasil belajar yang berupa perubahan tingkah laku yang diharapkan setelah mengikuti pembelajaran,yaitu adanya pengalaman baru yang tumbuh dalam diri siswa. Pengalaman itu berupa pengetahuan, sikap, nilai-nilai luhur dan keterampilan. Hal ini juga diungkapkan oleh Gagne dalam Dimyati (2002),
Hasil belajar merupakan kapabilitas. Artinya setelah belajar orang memiliki pengalaman belajar berupa keterampilan, pengetahuan, sikap, dan nilai. Timbulnya kapabilitas tersebut adalah dari  stimulasi yang berasal dari lingkungan dan proses kognitif yang dilakukan oleh pebelajar.
Dari hasil belajar akan terlihat kemajuan dalam segala hal, baik kemajuan belajar yang dicapai siswa maupun kemajuan yang dicapai oleh lembaga pendidikan (sekolah). 

Hasil belajar sebenarnya berfungsi ganda, untuk mengetahui sejauh mana kemajuan siswa dalam menyelesaikan aktivitas dalam belajar. 

Yang tak kalah pentingnya  adalah dapat  memberi motivasi setiap siswa agar lebih giat belajar serta pencerminan prestasi dari lembaga pendidikan itu sendiri.***