Mengunjungi Wisata Sejarah Puncak Pato
Desember 31, 2015
Mengunjungi Wisata Sejarah Puncak
Pato
– Alam Indonesia dikaruniai dengan keindahan yang mempesona. Keluarga Indonesia
dapat memilih dengan bebas tempat wisata yang ada disekitar tempat tinggal
tanpa harus mengeluarkan biaya yang banyak.
Wisata kuliner, wisata olah raga
maupun wisata sejarah. Wisata yang disebutkan terakhir mengandung nilai
pendidikan sehingga cocok buat anak yang sedang mengikuti pendidikan.
Tidak
terkecuali dengan keindahan alam yang terdapat di provinsi Sumatera Barat.
Wilayah
yang lebih dikenal dengan Minangkabau ini memiliki keindahan alam yang patut
dikunjungi dalam mengisi liburan apalagi di hari lebaran.
Banyak tempat menarik yang telah
dikelola sebagai areal wisata alam di daerah ini.
Salah
satu objek wisata yang akan dibahas pada kesempatan ini adalah Puncak
Pato.
Wisata sejarah dan alam ini berlokasi di Nagari Batu Bulek
Kecamatan Lintau Buo Utara, Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat. Atau sekitar
17 kilometer sebelah timur kota Batusangkar.
Objek
wisata Puncak Pato mengandung nilai historis Minangkabau. Maka tepatlah jika
disebut sebagai wisata sejarah.
Tempat ini dalam sejarah Minangkabau dikenal
sebagai Bukik Marapalam, tempat
pencetusan 'Sumpah Satie Bukik Marapalam'.
Ini sebagai bukti sejarah terjadinya
kesepakatan antara kaum adat dengan kaum agama.
Disinilah awal mulanya
pencetusan istilah “Adat Basandi Sarak, Sarak Basandi Kitabullah”.
Area
wisata sejarah Puncak Pato banyak di tumbuhi oleh pohon pinus, begitu pula
tanaman palawija seperti tomat, terung dan cabe yang terdapat di sekitarnya.
Hawanya
sejuk karena memang berada di daerah ketinggian.
Simak juga : Kunjungan Wisata Edukasi Siswa ke Museum PDIKM Padang Panjang
Jika wisatawan memandang ke arah
barat, nampak hamparan sawah dan bangunan rumah seperti kaca bertebaran jauh di
bawah sana.***