Nutrisi Kacang Panjang Dukung Stamina Anak Belajar

Nutrisi kacang panjang dukung stamina anak belajar – Kacang panjang termasuk jenis tanaman palawija. Tanaman yang berumur muda dari jenis sayur.

Hampir semua orang mengenal tanaman sayuran muda berwarna hijau dan buah terurai memanjang ini.

Tidak hanya buah, daun kacang panjang dapat dimanfaatkan sebagai bahan konsumsi pelengkap teman makan nasi.

Bahkan dapat pula digunakan sebagai lalapan dan bahan membuat gado-gado di berbagai daerah tertentu.

Buah dan daun diolah dengan cara ditumis atau direbus.

Kacang panjang sangat mudah dibudidayakan. Baik di pekarangan sempit maupun kebun khusus kacang panjang.

Biasanya masyarakat di pedesaan lebih rajin untuk berkebun sayur kacang panjang ini.

Hasil panen kacang panjang dijual ke pasaran. Jangan anda heran, harga satu ikat kacang panjang mencapai tiga ribu sampai lima ribuan.

Hasil penjualan kacang panjang oleh petani bisa digunakan untuk keperluan sehari-hari di samping memenuhi kebutuhan biaya pendidikan anak.

Kacang panjang memiliki batang sulur lunak dan melilit tempat dimana disangga untuk perkembangannya.

Batang penyangga harus kuat untuk menahan daun dan buah kacang panjang.

Kacang panjang mengandung berbagai nutrisi penting, seperti: protein, vitamin dan mineral.

Protein dan vitamin B yang terkandung dalam sayur atau lalapan kacang panjang memiliki sumber energi. Ini menjadi salah satu sumber energi bagi tubuh.

Dengan mengkonsumsi kacang panjang dapat memulihkan stamina tubuh anak setelah melakukan aktivitas belajar di sekolah.

Oleh sebab itu jangan pandang remeh kacang panjang. Menjadi salah satu bahan lauk pauk yang termasuk murah dan meriah.

Nah, penerapan kurikulum 2013 (kurtilas) atau K-13 akan menguras energi tubuh anak dalam belajar. Belajar di sekolah dan mengerjakan tugas belajar di rumah.

Manfaatkan kacang panjang sebagai salah satu alternatif pemasok energi tubuh anak untuk kegiatan belajar.

Sukseskan penerapan kurikulum 2013 dengan persiapan stamina anak yang lebih baik dengan mengkonsumsi aneka sayur dan buah.***

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel