Dialog Antara Iblis Dengan Rasulullah Saw

Dialog antara iblis dengan rasulullah saw - Hai broo, pernah nggak membaca dimana rasulullah Saw berdialog dengan Iblis? Untuk itu silahkan disimak artikel berikut ya? 

Allah Swt memerintahkan malaikat untuk menemui Iblis agar menghadap Rasulullah Saw untuk memberitahu semua rahasianya, baik yang di sukai maupun dibencinya.

Berikut pertanyaan Nabi Muhammad Saw dan jawaban Iblis laknatullah.

Pertanyaan Nabi (1): "Hai Iblis! Siapakah musuh terbesarmu dan bagaimana aku menurutmu?"

Jawaban Iblis: "Ya Nabi Allah! Engkaulah musuhku yang terbesar di antara musuh-musuhku.

Pertanyaan Nabi (2): "Hai Iblis! Bagaimana perbuatanmu kepada makhluk Allah?"

Jawaban Iblis: "Apabila ada seseorang yang teringat dengan kesalahannya dan ingin bertaubat atau berbuat amal ibadat. Maka aku akan merayu mereka supaya mereka melupakan niatnya untuk beribadat."

Pertanyaan Nabi(3): "Hai Iblis! Mengapa engkau berusaha melakukan pekerjaan yang tidak ada faedahnya?"

Jawaban Iblis: "Semuanya itu adalah anugrah dari Allah yang maha kuasa. Akan tetapi hawa nafsu dan takabur membuat diriku menjadi jahat."

Pertanyaan Nabi (4): "Hai Iblis! Apakah yang pertama engkau tipu dari manusia?"

Jawaban Iblis: "Pertama sekali aku hilangkan niatnya, dan ku jadikan mereka golongan orang kafir. Kalau tidak berhasil, maka akan ku tarik pahalanya. Lama-kelamaan akan terjerumus kejalanku."

Pertanyaan Nabi (5): "Hai Iblis! Jika umatku sholat karena Allah, bagaimana keadaanmu?"

Jawaban Iblis : "Gemetarlah badanku dan lemah tulang sendiku. Maka aku kerahkan berpuluh-puluhan Iblis untuk menggodanya."

Pertanyaan Nabi (6): "Jika umatku membaca Al-Qur'an karena Allah, bagaimana perasaanmu?"

Jawaban Iblis: Jika mereka membaca Al-Qur'an karena Allah, maka akan terasa terbakarlah tubuhku, putus segala uratku lalu aku lari menjauhinya."

Pertanyaan Nabi (7): "Jika umatku mengerjakan haji karena Allah, bagaimana perasaanmu"?

Jawaban Iblis :"Binasalah diriku gugurlah daging dan tulangku karena mereka telah mencukupkan rukun islamnya."

Pertanyaan Nabi (8) : "jika umatku berpuasa karena Allah, bagaimana keadaanmu?"

Jawaban Iblis :"Ya Rasulullah! Inilah bemcana yang paling besar bahayanya kepadaku. Apabila masuk awal bulan Ramadhan, bagi orang yang berpuasa, Allah akan mengampuni segala dosa yang lalu dan digantikan dengan pahala yang besar serta tidak dicatatkan dosanya selama dia berpuasa.

Pada hari umat memulai berpuasa, dengan perintah Allah datanglah sekalian Malaikat untuk menangkapku dan tentaraku, jin, syaitan, dan ifrit lalu dipasung kaki dan tangan dengan besi panas dan dirantai serta dimasukkan kebawah bumi yang amat dalam. Setelah habis umatmu berpuasa barulah aku dilepaskan."

Pertanyaan Nabi (9): "Hai Iblis! Bagaimana seluruh sahabatku menurutmu?"

Jawaban Iblis : "seluruh sahabatmu juga musuh terbesarku. Tiada upaya melawannya dan tiada satu tipu daya yang dapat masuk kepada mereka."

Pertanyaan Nabi(10): "bagaimana tipu daya engkau kepada umatku?"

Jawaban Iblis : Maka akupun bersuka cita lalu masuk ke badannya, aku putarkan hatinya kelautan durhaka dan aku hela kemana saja mengikuti kehendakku."

Pertanyaan Nabi(11): "Siapa yang serupa dengan engkau?"

Jawaban Iblis: "Orang yang meringankan syariatmu dan membenci orang belajar agama islam."

Pertanyaan Nabi (12) : "Siapa yang mencahayakan muka engkau?"

Jawaban Iblis : " Orang yang berdosa, bersumpah bohong, saksi palsu, pemungkar janji."

Pertanyaan Nabi(13):"Apakah rahasia engkau kepada umatku?"

Jawaban Iblis : "Jika seorang muslim pergi buang air besar dengan tidak membaca doa pelindung syaitan,maka aku gosok-gosokkan najisnya sendiri ke badannya tanpa dia sadari."

Pertanyaan Nabi(14): "jika umatku bersetubuh dengan istrinya, bagaimana engkau?"

Jawaban Iblis: "jika umatku hendak bersetubuh dengan istrinya dengan membaca doa pelindung syaitan maka larilah aku. Jika tidak, aku akan bersetubuh dahulu dengan istrinya, dan bercampur lah benihku dengan benih istrinya."

Pertanyaan Nabi(15): "Dengan jalan apa dapat menolak tipu daya engkau?"

Jawaban Iblis: "Jika dia berbuat dosa, maka dia kembali bertaubat kepada Allah, menangis menyesal akan perbuatannya. Apabila marah segeralah mengambil wudu', maka redaplah marahnya."

Pertanyaan Nabi (16): "Siapakah orang yang paling engkau sukai?"

Jawaban Iblis: "Lelaki dan perempuan yang tidak mencukur bulu ketiak atau bulu kemaluan selama 40 hari. Disitulah aku bersarang dan bergantung."

Pertanyaan Nabi (17): "Hai iblis siapakah saudara engkau?"

Jawaban Iblis: orang yang menelungkup tidurnya, orang yang sudah bangun diwaktu subuh malah menyambung tidurnya."

Pertanyaan Nabi(18): "Apakah jalan yang membinasakan diri engkau?"

Jawaban Iblis: "Orang yang banyak menyebut nama Allah, bersedekah dengan tidak diketahui orang lain, banyak sholat malam, banyak bertaubat, dan banyak membaca Al-Qur'an.

Pertanyaan Nabi (19): "Hai Iblis! Apakah yang memecahkan engkau?"

Jawaban Iblis: "Orang yang duduk didalam masjid serta beriktikaf didalamnya"

Pertanyaan Nabi (20): "Apalagi yang memecahkan mata engkau?"

Jawaban Iblis: "Orang yang taat pada kedua orangtuanya, mendengar kata mereka, karena engkau telah berasabda: 'syurga berada dibawah telapak kaki ibu'"

Semoga anda bisa memahami artikel ini dan tidak bosan membaca artikel yang lain. (*Penulis : Firman saputra)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel