Anugrah Gelar Bagi Peserta Terbaik Masa PLS
Juli 13, 2017
Anugerah gelar bagi peserta
terbaik masa pls - Ketika penutupan masa PLS (Pengenalan
Lingkungan Sekolah) diumumkan sepasang siswa peraih gelar “King dan Queen”. Gelar
ini dalam bahasa Indonesia berarti “Raja dan Ratu”.
"King dan Queen" masa PLS tahun pelajaran 2017/2018 SMPN 2 Lintau Buo, Radar Mustika dan Defita Murniati, diapit oleh Hadi Rahim dan Refrimadona SPd (matrapendidikan.id)
Contohnya di SMPN 2 Lintau Buo Kabupaten Tanah Datar. Penganugerahan gelar “King dan Queen” kepada peserta terbaik dalam mengikuti masa PLS (dulu MOS) sudah dilakukan dari tahun ke tahun.
Boleh dikatakan sudah menjadi sebuah tradisi dalam setiap kegiatan masa PLS bagi peserta didik baru.
Gelar
“King dan Queen” diberikan kepada siswa peserta PLS (dulu MOS) yang pantas
menerimanya.
Peserta yang berhak mendapat gelar ini adalah sepasang siswa yang
dianggap terbaik oleh semua komponen di sekolah penyelenggara PLS.
Komponen
penyelenggara dimaksud antara lain panitia PLS yang terdiri dari guru dan
siswa, pembimbing PLS, pengurus OSIS dan unsur pendidik dan tenaga kependidikan
di sekolah.
#Menentukan peraih gelar “King dan Queen”
Bagaimana
menentukan peserta yang mendapat gelar “King dan Queen”?. Panitia PLS memantau
siswa peserta selama kegiatan PLS berlangsung.
Pantauan ini secara langsung
maupun tidak langsung.
Secara
tidak langsung dilakukan dengan mendengarkan masukan dari pembimbing PLS
tentang siswa peserta yang mengikuti masa PLS di ruang kelas maupun di luar
ruangan kelas.
Dari
hasil pantauan tersebut, panitia mendapat beberapa nama calon siswa penerima
gelar “King dan Queen”
Selanjutnya
panitia mengadakan musyawarah tentang kelayakan siswa peserta yang pantas
mendapat gelar “Queen dan King” di antara sekian nama yang dicalonkan.
Dari
hasil musyawarah tersebut diperoleh sepasang siswa peserta (putra dan putri)
terbaik dalam mengikuti masa PLS.
Peserta terbaik putra mendapat gelar “King”
dan siswa peserta putri mendapat gelar “Queen”.
Kelak
pada saat penutupan masa PLS akan diumumkan nama peserta sebagai “King dan
Queen” pada tahun pelajaran bersangkutan.
#Kriteria gelar “King dan Queen”
Apa
katagori atau kriteria penilaian gelar “King dan Queen” MPLS? Setiap sekolah
akan memiliki kriteria tersendiri dalam menetapkan siswa peserta terbaik dan
terpilih sebagai “King dan Queen”.
Hal
ini tergantung pada program kerja panitia masa PLS di sekolah. Namun demikian
kriteria tersebut tetap mengacu pada tujuan dan kegiatan masa PLS di sekolah.
Misalnya, kedisiplinan siswa dalam mengikuti masa PLS, sikap dan tingkah laku
siswa, keaktifan dan kreativitas siswa, dan lain sebagainya.
Simak juga : Masa PLS Bagi Siswa Baru di SMPN 2 Lintau Buo Resmi Ditutup
Demikianlah
pembahasan sederhana tentang penganugerahan gelar “King dan Queen” bagi peserta masa PLS di sekolah.
Semoga
menjadi inspirasi bagi anda. Terima kasih.***