Panggilan Pertama Terhadap Orangtua Siswa
Juli 15, 2017
Panggilan pertama terhadap orangtua siswa – Tahun pelajaran 2017/2018 ini kami ditunjuk menjadi wali kelas di sekolah. Sudah lama memang sekali tidak menjadi wali kelas. Kalau tidak salah, sudah 5 tahun.
Namun belum cukup seminggu menjadi wali kelas IX B, tugas pertama sudah menunggu dan harus dirampungkan segera.
Tugas pertama itu adalah melakukan pemanggilan orangtua murid.ke sekolah.
Pemanggilan mendesak itu dikarenakan salah seorang siswa sudah mulai malas dan bolos belajar.
Tidak hanya berdasar laporan guru mata pelajaran, wali kelas pun menemukannya melakukan tindakan menyimpang dan melanggar disiplin belajar.
Mumpung masih di awal tahun pelajaran, pemanggilan orangtua murid berkaitan dengan tugas koordinasi wali kelas dengan orangtua siswa.
Untuk sementara siswa bersangkutan belum boleh belajar sampai orangtuanya datang ke sekolah.
Tindakan tegas itu dilakukan dengan tujuan agar pelanggaran disiplin belajar tidak terulang lagi pada siswa tersebut.
Selain itu mencegah dampaknya kepada siswa lain untuk berbuat serupa.
Dua hari berselang orangtua murid bersangkutan datang ke sekolah dan menemui wali kelas. Wali kelas mengecek terlebih dulu apa laporan anak kepada orangtuanya perihal pemanggilan tersebut.
Sang anak memang melaporkan kesalahannya, melanggar tata tertib di kelas sehingga orangtua harus datang ke sekolah.
Oleh sebab itu pembicaraan selanjutnya berkaitan dengan pelanggaran disiplin sekolah yang dilakukan oleh anak.
Pembicaraan tidak berlangsung lama karena dicapai kesepakatan bahwa anak tidak akan mengulangi lagi pelanggaran disiplin belajar tersebut.
Orangtua bersama wali kelas akan melakukan motivasi agar anak rajin belajar dan tidak melanggar disiplin belajar di sekolah.
Itulah pemanggilan pertama orangtua murid ke sekolah oleh wali kelas mengawali tahun pelajaran 2017/2018.
Tentu saja dalam rangka koordinasi pihak sekolah dengan orangtua murid untuk membimbing siswa belajar lebih giat.***