Mendapat Job Baru Gembala Kambing

Mendapat job baru gembala kambing – Beberapa hari setelah lebaran idhul fitri, admin matrapendidikan.com mendapat pekerjaan baru. Job yang satu ini telah menambah koleksi aktivitas dalam mengisi waktu lowong, khususnya waktu lowong di sore hari.

Pada kesempatan rileks ini akan dibagikan artikel ringan seputar job baru seusai lebaran.

Job baru dimaksud sudah dapat diketahui setelah anda membaca judul artikel ini. Apalagi kalau bukan gembala kambing!

Tidak tanggung-tanggung, gembala dua ekor kambing sekaligus.

Gambar di atas adalah hasil jepretan admin matra pendidikan menggunakan handphone (HP) android saat menggembalakan dua ekor tersebut pada suatu sore. 

Asingkah bagi admin job menggembala hewan ternak ini?

Tentu saja tidak. Dari kecil admin memang sudah terbiasa gembala hewan piaraan seperti sapi dan kambing.
Menurut admin, gembala kambing relatif lebih mudah ketimbang sapi. Kenapa tidak?

Kambing dapat digembalakan di mana saja. Dalam kebun milik orang lain, pekarangan rumah atau dimana saja.

Mungkin karena kambing tidak terlalu merusak tanah sehingga tidak menimbulkan becek. Bobot kambing lebih ringan ketimbang sapi meskipun sama-sama berkaki empat.

Selain itu, kambing tidak terlalu rewel digembalakan. Rumput apapun akan dimakannya.

Hadiah juara I MTQ

Dua ekor kambing yang digembalakan bukanlah dibeli. Melainkan sebagai hadiah juara Tilawah Al Qur’an untuk putra admin, Muhammad Fadhlan hakim pada bulan ramadhan lalu di Mushalla Al Mukhlishin Pangian.

Sang anak berhasil meraih juara I Lomba Tilawah Al Qur’an.

Hadiahnya berupa dua ekor kambing. Pengambilan hadiah dilakukan malam hari usai lebaran, bertepatan dengan acara halal bi halal panitia MTQ Mushalla Al Mukhlishin Koto Gadang Pangian, Lintau Buo.

Sejak saat itu, admin mendapat job baru menggembalakan hewan mamalia tersebut. Akan tetapi admin tidak sendiri dalam menjalani pekerjaan ini. Anggota keluarga lain juga membantu gembala dua ekor ternak  tersebut.
Itulah artikel sajian ringan tentang job baru gembala kambing untuk pengunjung blog matra pendidikan.***

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel