Sejarah Singkat Peringatan Hari Pramuka Indonesia

Sejarah singkat peringatan hari pramuka indonesia – Setiap tanggal 14 Agustus diperingati sebagai Hari Pramuka Indonesia. Peringatan setiap tahunnya akan mengangkat tema dan logo yang berbeda  

Peringatan Hari Pramuka tahun 2017 ini mengusung tema, ‘Bekerja untuk Kaum Muda Mewariskan yang Terbaik Bagi Bangsa’

Peringatan hari bersejarah dalam gerakan pramuka Indonesia dilaksanakan oleh jajaran dan anggota gerakan pramuka dengan berbagai kegiatan mengacu pada tema yang ditetapkan.

Peringatan yang diadakan setiap tanggal 14 Agustus bukanlah peringatan akan lahirnya gerakan pramuka Indonesia.

Akan tetapi tidak terlepas dari peristiwa penting yang terjadi 14 Agustus, 56 tahun silam.

Melalui berbagai sumber informasi dapat diketahui bahwa peringatan Hari Pramuka berkaitan dengan peristiwa 14 Agustus 1961 di Jakarta.

Pada saat itu, gerakan pramuka sebagai pengganti gerakan kepanduan secara resmi diperkenalkan kepada masyarakat Indonesia.

Di Istana Negara, Presiden RI melantik anggota Mapinas (Majelis Pimpinan Nasional), Kwarnas (Kwartir nasional) dan Kwarnari (Kwartir Nasional Harian) pada tanggal 14 Agustus 1961 tersebut.

Ketua Kwarnas waktu itu, Sri Sultan Hamengkubuwono IX menerima anugerah Tanda Penghargaan dan Kehormatan berupa Panji Gerakan Kepanduan Nasional Indonesia berdasarkan Keppres No. 448 Tahun 1961.

Usai penyerahan Penghargaan dan Tanda Kehormatan, sekitar sepuluh ribuan anggota gerakan pramuka mengadakan Apel Besar.

Kemudian menggelar Defile di depan istana dan mengadakan Pawai Pembangunan berkeliling Jakarta.

Demikianlah sejarah singkat peringatan Hari Pramuka Indonesia.

Salam Pramuka.***

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel