SMPN 2 Lintau Buo Akan Gelar Lomba PBB Antar SD

Smpn 2 lintau buo akan gelar lomba pbb antar sd – SMPN 2 Lintau Buo bakal menggelar Lomba PBB (Peraturan Baris Berbaris) ke- 2 Tahun 2018 antar SD se-Kecamatan Lintau Buo. Lomba yang dimotori Passusbra ini menurut rencana akan digelar, Sabtu 31 Maret mendatang.

Kepastian pelaksanaan Lomba PBB ke- 2 ini diperoleh setelah guru dan pimpinan sekolah mengadakan rapat singkat di ruang majelis guru setempat, Senin (05/03/18).

Rapat rutin tersebut menyetujui kegiatan Lomba PBB ke-2 Tahun 2018 antar SD tingkat Kecamatan Lintau Buo.

Dalam rapat singkat tersebut juga terbentuk kepanitiaan guru yang diketuai Arlis Anwar SPd, sekeretaris Jab Sri Arinda SPd dan bendahara Yuhelmi SPd.

Usai rapat singkat majelis guru, siangnya dilanjutkan dengan rapat kerja Panitia Lomba PBB ke- 2 Tahun 2018. Rapat kerja ini dihadiri oleh anggota Passusbra angkatan V, VI dan VII, pengurus Osis dan MPK.

Sementara itu di pihak pembina nampak hadir Pembina Osis, Pembina Passusbra dan Senior Passusbra Angkatan Pioner, M.Hafizh.

Anggota Pioner dari angkatan tertua Passusbra ini ikut memberikan motivasi dan pencerahan kepada panitia penyelenggara.

“Persiapan kegiatan ini kelihatannya cukup pendek waktunya. Namun setelah disebar undangan lomba, sebaiknya panitia segera datang ke sekolah yang diundang guna membantu sekolah tersebut menyiapkan regu lomba,” kata M.Hafizh.

Sementara itu, ketua panitia penyelengara dari Osis adalah Rila Ananda Putri, Wakil Ketua Dito Ditya Matari, sekretaris I dan II masing-masing Arsy Annisa dan Defani Aura serta bendahara Della Dwi Puspita.

Info dari Panitia Penyelenggara Lomba PBB ke-2 tahun 2018 antar SD se-Kecamatan Lintau Buo menyebutkan, estimasi biaya mencapai 8,3 juta.

Selain dari dana BOS, estimasi biaya berasal dari donatur, sponsor dan unsur lainnya.  

Sementara itu pembina Osis SMPN 2 Lintau Buo, Edi Syamsul menghimbau pihak donatur untuk ikut menyukseskan kegiatan lomba ini.

Selain itu bagi pengusaha di daerah ini dapat bekerja sama dengan panitia lomba dalam bentuk advertising (periklanan).***

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel