3 Prinsip Sebagai Bekal Siswa dalam Hidup

3 Prinsip sebagai bekal siswa dalam hidup -  Dengan ilmu hidup jadi mudah, dengan seni hidup jadi indah dan dengan agama hidup jadi terarah. Itulah 3 prinsip sebagai bekal siswa dalam menjalani kehidupan. Ketiga prinsip tersebut harus dipegang dan dipahami oleh siswa selama belajar di sekolah.

Prinsip ini bila dipahami akan mendorong siswa untuk rajin belajar dan menganggap semua mata pelajaran di sekolah penting. Ketiga prinsip itu sudah terintegrasi dalam semua mata pelajaran di sekolah dalam bentuk intra kurikuler, kokurikuler dan ekstrakurikuler.

Demikian intisari amanat pembina upacara, Ropi’u, S.Pd dalam kesempatan upacara bendfera rutin di SMPN 2 Lintau Buo, Senin (14/05/18). Di hadapan peserta upacara yang terdiri dari siswa kelas VII dan VIII, tenaga pendidik dan tenaga kependidikan menguraikan secara simpel masing-masing prinsip tersebut.

Dengan ilmu hidup menjadi lebih mudah. Belajar di sekolah sesungguhnya untuk mencari bekal ilmu yang dapat diterapkan dalam kehidupan siswa kelak di kemudian hari. Jika siswa memahami prinsip ini maka siswa akan rajin belajar karena harus membekali diri dengan ilmu.
Dengan seni hidup jadi indah. Hidup itu sebuah seni dan seni itu adalah keindahan. Seni juga berarti ekspresi sikap dan tingkah laku yang berwujud fisik maupun non fisik. Dengan ungkapan seni dalam berbicara, bersikap dan bertingkah laku akan melahirkan budaya baik dalam hidup sehingga hidup itu terasa lebih indah dan menyenangkan..

Dengan agama hidup jadi terarah. Agama menuntun seseorang untuk menjalani hidup dengan baik dan terarah. Agama juga mengarahkan manusia untuk bersikap, bertingkah laku dan bertindak dengan benar.
Ketiga prinsip tersebut di atas terintegrasi ke dalam berbagai mata pelajaran di sekolah. Oleh sebab itu semua mata pelajaran penting untuk dipelajari karena di dalam sudah terintegrasi semua prinsip sebagai hidup siswa kelak di masa depan.***

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel