Aksi Unik dan Eksklusif Memarut Kelapa 2019
Maret 31, 2019
Aksi unik dan eksklusif memarut kelapa 2019 – Sepertinya
Minggu pagi (31/03/19), saatnya untuk terjun langsung (live) ke dapur. Kerja
bareng membantu ibunya anak-anak, menyiapkan masakan untuk suatu acara berdoa
bersama di salah satu rumah keluarga famili. Dan artikel ini sekadar Kilas Lensa kepada pengunjung blog matra pendidikan ini.
Rupanya
saya mendapat bagian tugas masalah perkelapaan. Mulai mengupas sampai memarut
kelapa.
Mengupas kelapa bukan menggunakan sula melainkan mata cangkul. Soalnya
sudah terbiasa mengupas kulit kelapa dengan menggunakan mata cangkul.
Kalau
aksi unik memarut kelapa tahun lalu menggunakan alat parut tradisional maka
tahun ini menggunakan mesin parut kelapa.
Tentunya aksi unik di tahun 2019 ini
masih mendingan dibandingkan tahun 2017 lalu.
Meskipun
demikian memarut kelapa dengan mesin parut tidaklah mudah. Jika kurang
hati-hati boleh jadi jari tangan menjadi sasaran parut oleh ujung parut yang
berputar kencang.
Kemudian boleh jadi
tenaga menjadi cepat letih karena tidak tepat posisi berdiri atau memegang
tempurung kelapa.
Tips memarut kelapa dengan mesin
Perhatikan
arah putaran mesin parut. Mesin parut berputar ke arah kanan.
Otomatis, gerakan
lembut tangan saat menggerakkan tempurung kelapa harus berlawanan dengan arah
putar mesin parut.
Pegang
tempurung kelapa yang hendak diparut dengan tangan dalam kondisi tidak tegang.
Rasa-rasakan daging pada tempurung kelapa dan gerakkan dengan perlahan dan
penuh rasa agar kelapa dapat terparut dengan baik.
Itu
teori semata dan tidak cukup dalam memarut kelapa yang baik jika tanpa
diterapkan dan latihan berulangkali.
Tentunya kita dapat bedakan mana yang
sudah terbiasa dan mana yang tidak dalam memarut kelapa.
Lihat juga : Kumpulan Foto Aksi Unik Guru Versi Matra Pendidikan
Demikian
sekedar Kilasan Lensa tentang aksi memarut kelapa 2019 dengan mesin parut.***