Guru Berinisiatif Adakan Belajar Tambahan Gratis

Guru berinisiatif adakan belajar tambahan gratis – Sangat disayangkan, sejak tahun 2018 lalu program belajar tambahan sore untuk kelas IX ditiadakan di sekolah. Hal ini terjadi karena tidak dicapainya kesepakatan antara pihak sekolah dengan komite sekolah untuk menyelenggarakan program penting ini.

Namun demikian guru mata pelajaran yang di-UN-kan secara sukarela bersedia memenuhi permintaan beberapa siswa untuk memberikan belajar tambahan gratis di sore hari, khusus kepada siswa yang berminat saja. 

Masing-masing guru mata pelajaran mengambil inisiatif memilih hari-hari tertentu untuk memberikan bimbingan belajar kepada siswa di sekolah.

“Belajar tambahan gratis ini hanya diikuti oleh siswa tertentu dan yang berminat saja. Jumlah siswanya tidak seberapa.

Kasihan kita pada siswa yang berminat belajar sehingga perlu diakomodasi minat belajar siswa tersebut,” ujar Ropi’u SPd, salah seorang guru mata pelajaran Matematika suatu ketika kepada admin matrapendidikan.com

Belajar tambahan sore untuk mata pelajaran Matematika diberikan selama dua hari seminggu, yaitu Selasa dan Kamis.

Sementara itu pada mata pelajaran bahasa Inggris, bimbingan belajar gratis diselenggarakan Selasa dan Sabtu.

Untuk mata pelajaran IPA dilaksanakan sehari yaitu Jumat dan ditambah sehari sebelum Try Out ujian nasional.

Salah seorang guru mata pelajaran IPA, Edy Samsul berharap semoga siswa yang rajin mengikuti belajar tambahan gratis ini dapat mendongkrak nilai rata-rata UN sekolah.

“Rata-rata siswa yang berinisiatif untuk belajar tambahan ini hanya sekitar 10 orang untuk setiap mata pelajaran.

Namun demikian kita boleh berharap agar rata-rata UN pada UN tahun ini akan meningkat,” katanya di hadapan siswa yang mengikuti belajar tambahan sore mandiri dan gratis itu.

Sementara itu Hasma Umneti SPd.Ing yang sudah memberikan bimbingan belajar gratis sejak awal tahun pelajaran ini juga merasa optimis hasil UN tahun ini tidak mengecewakan.

“Kita optimis hasil UN anak yang rajin belajar tambahan gratis akan menggembirakan dan rata-rata UN tidak mengecewakan,” tuturnya disela-sela bincang ringan beberapa waktu lalu dengan admin matrapendidikan.com.

Baca juga :Tujuan dan Manfaat Belajar Tambahan Bagi Siswa
Seperti diinfokan sebelumnya, SMPN 2 Lintau Buo akan melaksanakan UNBK untuk pertama kalinya tahun 2019 ini. Selain belajar tambahan sore gratis siswa juga sudah dibekali secara teknis maupun materi UNBK.*** 

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel