Lomba Hari Kedua, Tahfizh Berjalan Lancar dan Sukses
Mei 22, 2019
Lomba hari kedua, tahfizh berjalan lancar dan sukses – Hari
ini memasuki hari kedua kegiatan Tri Lomba yang digelar SMPN 2 Lintau Buo
sebagai agenda bidang keagamaan bulan Ramadhan 1440 H. Pada hari kedua ini
digelar Lomba Tahfizh yang bertempat di aula sekolah tersebut, Rabu (22/5/19).
Peserta
dari siswa kelas VII dan VIII ini akan berlomba dalam tahfizh juz 30. Diikuti oleh 1 siswa putra dan 1 siswa putri
perwakilan dari setiap kelas yang berjumlah 14 orang siswa.
Ternyata
ada dua siswa yang tidak hadir dalam mengikuti Lomba Tahfizh juz 30 ini.
Berbeda dengan Lomba MTQ yang diselenggarakan kemarin dimana seluruh peserta
ikut berjuang menampilkan kebolehannya membaca Al qur’an.
Lomba
yang digelar hari ini cukup unik sebagaimana pantauan admin
matrapendidikan.com. Peserta lomba masih
banyak yang menyebut kata ‘pas’ karena tidak sanggup meneruskan bacaan yang
dilafazkan juri. Artinya, masih banyak siswa di tingkat SMP yang belum
menguasai juz 30 ini.
Kondisi
ini sangat relevan dengan pernyataan guru mata pelajaran PAI, Rocestry SPd.I MPd bahwa ajang lomba ini sebagai evaluasi terhadap kemampuan baca dan hafalan
Al qur’an untuk anak SMP.
Sementara
itu Pembina Osis SMPN 2 Lintau Buo, Edy Samsul memandang positif kenyataan ini
jika dikaitkan dengan pembinaan kesiswaan melalui kegiatan ekstrakurikuler,
Tahfizhul Qur’an.
“Hasil
lomba ini menjadi catatan khusus hendaknya bagi pembina kegiatan ekstrakurikuler tahfizhul Qur’an. Berdasarkan hasil pantauan
ini, kedepannya kegiatan tahfizh al qur’an lebih diintensifkan melalui
penyusunan program kegiatan tahfizh,” tuturnya kepada admin matrapendidikan.com.
Lihat juga : KBM dan Kegiatan Keagamaan Selama Bulan Ramadhan 1440 H
Bertindak
sebagai juri dalam Lomba Tahfizh Qur’an adalah Rocestry SPd.I MPd dan Hasma
Umneti, S.Pd.Ing. Secara umum kegiatan tri lomba pada hari kedua ini berjalan
sukses.***