Masyarakat Tanah Datar Kembali Saksikan Alek Nagari Pacu Kuda

Masyarakat tanah datar kembali saksikan alek nagari pacu kuda – Masyarakat pencinta Pacu Kuda di Tanah Datar menyaksikan kembali 'Alek Nagari' dan atraksi budaya sejak Minggu kemaren sampai hari ini. Alek nagari sekaligus atraksi budaya pacu kuda tersebut berlangsung di Gelanggang Dang Tuanku Bukit Gombak, Tanah Datar. 

Pacu Kuda Wirabraja Tahun 2019 ini telah dibuka secara resmi oleh Bupati Tanah Datar, Drs. H.Irdinansyah Tarmizi, Minggu (6/10).

Alek Nagari dan atraksi budaya Pacu Kuda, seperti laporan Ketua Pelaksana Letnan Kolonel Inf. Edi Sugianto Harahap, Dandim 0307 Tanah Datar, Wirabraja Pacu Kuda Open Race dan Tradisional 2019 ini dalam rangka Peringatan HUT TNI ke- 74.

Kontributor matrapendidikan.com yang hadir di gelanggang pacuan Minggu kemaren mencatat, even pacu kuda kali ini diikuti sebanyak 43 kuda dari Pordasi kabupaten di Sumatera Barat dan Pordasi dari provinsi tetangga, seperti Sumatera Utara, Riau dan Jambi.

Ada 19 Race yang digelar selama 2 hari dimana pada hari pertama kemaren memperlombakan 9 Race masing-masing Kelas E Terbuka 1200M, Kelas CD Remaja 1200M, Kelas AB  terbuka 1200 M,  Kelas C Terbuka 1200 M, Kelas AB 3 th Derby Sumbar 1400 M,  Kelas Calon Derby 3 tahun 1200 M,  Kelas Lokal/Sagalo 600 M, Kelas Draf Bugih Baru 2400 M dan Kelas Draf Bugih Lamo 3200 M. Race pada hari kedua ini memperlombakan 10 Race.

Salah seorang penonton pacuan kuda kepada kontributor matrapendidikan menyampaikan rasa puasnya terhadap pelaksanaan Wirabraja Pacu Kuda Open Race dan Tradisional 2019 ini.

"Rasanya sudah lama kami tidak menyaksikan pacu kuda di gelanggang Dang Tuanku ini. Dan alhamdulillah tahun ini kembali disaksikan sehingga menjadi perlipur kerinduan kami terhadap olahraga berkuda ini," tutur Budi saat dimintai pendapatnya perihal pacu kuda tahun 2019 ini.***

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel