Prestasi Jungkir Balik M Fadhlan Hakim Juara 3 Smantriscio 5Th SMAN 3 Batusangkar
Februari 08, 2020
Prestasi 'jungkir balik' m.fadhlan hakim juara 3 smantriscio 5th sman 3 batusangkar – Ternyata
M.Fadhlan Hakim, siswa kelas 8 SMPN 5 Batusangkar, harus ‘jungkir balik’ dalam menggapai
prestasi pada Lomba Bidang Studi IPS yang diikutinya. Kenapa tidak?
Jika
ajang Gomfib yang diselenggarakan SMAN 1 Bukittinggi (27/1/20) lalu, 'anak pisang' rang Kapuah Sumani, Kab.Solok ini, sukses meraih
tropi Juara I.
Namun di lomba selanjutnya yang diselenggarakan SMAN 1 Banuhampu
Kab. Agam (1/2/20) peminat ilmu sosial ini teryata gagal total (1/2/20)
Kegagalan
tersebut tidak membuat Fadhlan patah semangat. Dalam Ajang Smantriscio 5 th
yang digelar SMAN 3 Batusangkar, Kamis (6/2/20) ia tampil bagus meskipun hanya
meraih tropi Juara III.
Seperti
dikutip WA WM Gen.15 tentang Hasil Smantriscio 5-th tingkat SMP/MTs, tropi
juara I dalam bidang studi IPS ini diraih oleh Fauzan Azandra (SMP IT ICBS
Payakumbuh) dan Juara II diraih Rehan
Dwi Nugraha (SMPN 2 Batusangkar). Sementara M.Fadhlan Hakim meraih Juara III.
Hasil
ini menjadi modal bagus bagi M.Fadhlan Hakim untuk mengikuti lomba sejenis dalam ajang Sacti II (Smandasum Competition Tim II) SMAN 2 Sumatera Barat di Guguak Kab. Solok yang digelar Sabtu ini (8/2/20).
Namun sampai artikel ini
diturunkan, baru diperoleh info dimana M.Fadhlan Hakim meraih peringkat I pada Babak Penyisihan Lomba Bidang Studi IPS Sacti II SMAN 2 Sumatera Barat dengan nilai 110.
Lihat juga : M.Fadhlan Hakim Tebus kegagalan di Ajang Smanten Tenlicious 7-th
Sementara ditempat kedua rekan satu sekolahnya berada di posisi ke- 2 dengan jumlah nilai 103. Seorang lagi rekannya Anisa Verdalina berada pada posisi 5.
Ketiga siswa SMPN 5 Batusangkar ini akan berlaga bersama SMP/MTs lainnya di Sumbar di Babak Final.
Update:
Berdasar info yang diperoleh langsung pukul 23.00 Wib malam ini, M.Fadhlan Hakim meraih Juara II di babak Final Lomba Bidang Studi IPS di Sacti II SMAN 2 Sumatera Barat.
SMPN 5 Batusangkar borong tropi
Sementara
itu untuk bidang studi IPA, tropi juara I, II dan III diborong oleh siswa SMPN
5 Batusangkar, masing-masing Lukmanul Hakim, Arifa Rahma dan Nadya Faulina.
Untuk
bidang studi Matematika, dua siswa SMPN 5 memborong tropi juara I dan II,
masing-masing atas nama Nabil Muhammad Syani dan Dinda Chairnisa Dena. Juara 3
diperoleh siswa MTsN 3 tanah datar Andre Marvero.
Hasil 3 besar Smantriscio 5-th 2020 SMAN 3 Batusangkar Tingkat SMP/MTs
a.Bidang studi IPS
1.Fauzan Azandra (SMP IT ICBS Payakumbuh)
nilai 128
2.Rehan Dwi Nugraha (SMPN 2 Batusangkar)
nilai122
3.Muhammad Fadhlan Hakim (SMPN 5 Batusangkar)
dengan Nilai 117
b.Bidang studi IPA
1.Lukmanul Hakim (SMPN 5 Batusangkar) nilai 66,
2. Arifa Rahma (SMPN 5 Batusangkar) nilai 65,
3.Nadya Faulina (SMPN 5 Batusangkar) 57.
c.Bidang studi Matematika:
1.Nabil Muhammad Syani (SMPN 5 Batusangkar)
nilai 83,
2.Dinda Chairnisa (SMPN 5 Batusangkar) nilai
68,
3.Andre Marvero(MTsN 3 Tanah Datar) nilai
61.***