Belajar Gratis di Sekolah Online Ruangguru 2, Yuk!

Belajar gratis di sekolah online Ruangguru  2, yuk! - Sejak pemberlakuan pembelajaran daring atau jarak jauh di masa pandemi Covid-19.  Kebutuhan akan fasilitas belajar siswa semakin meningkat. Ruangguru telah memfasilitasi kebutuhan belajar  tersebut dengan membuka sekolah online ruangguru pada tahun ajaran lalu.

Sekolah online ruangguru yang dapat diakses secara gratis tersebut mendapat respon positif. Melanjutkan program sekolah online tersebut kini telah hadir sekolah online ruangguru 2.

Artikel pendidikan kali ini akan mengetengahkan informasi Sekolah Online Ruangguru 2.

Sekolah Online Ruangguru adalah fasilitas  belajar online melalui aplikasi Ruangguru. Hal ini berlaku untuk semua jenjang, kelas, dan semua mata pelajaran inti dengan kurikulum nasional dan dipandu oleh Master Teachers terbaik Ruangguru.

Sekolah online Ini berlaku untuk semua pengguna aplikasi Ruangguru, baik yang sudah berlangganan maupun belum, atau yang sekolahnya sedang diliburkan maupun tidak. Semua siswa bisa ikut belajar pada sekolah online Ruangguru.
Baca juga : Persiapan Belajar Online di Masa Covid-19
Melalui Sekolah Online Ruangguru 2, siswa dapat mengikuti program pembelajaran jarak jauh secara daring (live teaching) setiap hari, mulai Senin sampai Jumat sebagaimana lazimnya sekolah seperti biasa pada aplikasi Ruangguru.

Sekolah Ruangguru telah dimulai pada hari Senin, 3 Agustus 2020. Para iswa bisa mengikuti pembelajaran di Sekolah Online Ruangguru 2 yang terbagi menjadi dua sesi setiap harinya, mulai pukul 13.00 WIB.

Kini, pembelajaran jarak jauh secara daring (live teaching) dapat kembali diikuti setiap Senin-Jumat di aplikasi Ruangguru. Mulai Senin, 3 Agustus 2020, pukul 13.00  WIB.

Program sekolah online Ruangguru 2 tersedia 15 kanal belajar yang mencakup semua mata pelajaran sesuai dengan kurikulum nasional dari kelas 1 SD hingga kelas 12 SMA (IPA dan IPS), yang dipandu oleh para Master Teachers Ruangguru.

Itulah informasi tentang sekolah online Ruangguru 2. Lalu, bagaimana cara ikut belajar di sekolah online yang dapat diakses secara gratis tersebut?

Yuk dilanjutkan membacanya!

A.Cara ikutan sekolah online ruangguru

Bagi siswa atau orangtua yang belum pernah ikut dan belum memiliki aplikasi Ruangguru. Maka terlebih dulu lakukan berikut ini:

1.Unduh aplikasi Ruangguru di Play Store atau App Strore.

2.Isi data diri siswa dengan cara mengklik Daftar/masuk pada sebelah kanan.

Bagi yang sudah memiliki aplikasi Ruangguru, hanya tinggal melakukan langkah-langkah ini:

1.Buka aplikasi Ruangguru, klik ikon Sekolah Online Ruangguru yang ditandai lingkaran merah.

2. Sesi Sekolah Online Ruangguru yang sedang berlangsung akan tertera di bagian Tayang Hari Ini dan dapat segera dipilih, lalu tonton.

3.Siswa maupun orangtua bisa memilih sesuai jenjang kelas anak. Misalnya, SD, SMP, SMA IPA, atau SMA Soshum. 

4.Agar tidak ketinggalan, siswa atau orangtua dapat mengatur notifikasi beberapa saat sebelum kelas dimulai, dengan klik ikon lonceng.

5.Jadwal belajar akan muncul dan berbeda-beda untuk setiap kelasnya. Klik ‘Mau Ikutan’.

6.Master Teacher Ruangguru akan mengajar sesuai mata pelajaran mulai pukul 13.00 WIB - Selesai (Senin-Jumat).

Jadwal Pelajaran Sekolah Online Ruangguru 2 Gratis Tanggal 3 - 7 Agustus 2020.

Siswa dan orangtua juga dapat langsung men-screenshot jadwal pelajarannya di bawah ini:

Untuk melihat jadwal Mingguan Sekolah Online Ruangguru 2 dapat dibuka di sekolahonline.ruangguru.com atau Instagram resmi Ruangguru.

B.Fitur sekolah online ruangguru

1.Ruang kelas
Siswa dapat memanfaatkan fitur ruangkelas untuk melaksanakan kegiatan belajar mengajar langsung dengan guru, selayaknya di kelas melalui satu fitur online yang terintegrasi.

Siswa dapat memanfaatkan fitur ruangkelas, dimana mereka dapat melaksanakan kegiatan belajar mengajar langsung dengan guru selayaknya di kelas melalui satu fitur daring yang terintegrasi.

2.Ruangguru Champion
Ruangguru Champion, yakni kompetisi uji kecerdasan antar sekolah untuk jenjang SD, SMP, dan SMA. Guna meningkatkan semangat belajar siswa, Ruanggurujuga menyediakan hadiah mingguan yang menarik dan berbagai tayangan hiburan bersama Master Teacher favorit setiap harinya.

C.Manfaat sekolah online ruangguru 2

Belajar di Sekolah online Ruangguru 2 akan memperoleh manfaat, antara lain:

1.Dapat diakses secara gratis
Sekolah Online Ruangguru 2 dapat diakses secara gratis sehingga semua siswa dapat belajar disini.

2.Meningkatkan semangat belajar siswa.
Belajar di sekolah online Ruangguru dapat meningkatkan semangat belajar siswa karena dilengkapi dengan berbagai fitur menarik.

3.Layaknya sekolah seperti biasa
Siswa dapat mengikuti pembelajaran jarak jauh secara daring (live teaching) setiap hari Senin sampai Jumat, layaknya sekolah seperti biasa pada aplikasi Ruangguru.

4.Solusi yang bermasalah dengan pengaturan waktu.
Sekolah online Ruangguru menjadi solusi tepat bagi yang mengalami kendala belajar di rumah dalam hal mengatur waktu belajar.

5.Sekolah Online Ruangguru sangat membantu mereka untuk memahami konsep pelajaran dan mendukung pembelajaran di sekolah.
Lihat juga : Mengenal 3 Produk Terbaru Ruang Belajar dan Manfaatnya
Demikianlah informasi cara daftar, fitur dan manfaat belajar di Sekolah Online Ruangguru 2. Semoga bermanfaat.***

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel