Budidaya Jeruk Nipis dan Membuat Minuman Detoks dengan Mudah

Budidaya jeruk nipis dan membuat minuman detoks dengan mudah - Tanaman herba yang satu ini pasti tidak asing lagi di telinga Anda, jeruk nipis! Tanaman menyerupai perdu yang memiliki tinggi sampai 4 meter dan bercabang. Buah jeruk nipis, bagian yang paling banyak digunakan berasa asam dan segar.

Jeruk nipis (matrapendidikan.id)

Buah jeruk nipis sudah menjadi kebutuhan banyak orang. Dimanfaatkan untuk kesehatan dan pengobatan. Selain itu juga sebagai bumbu dapur dan bahan pembersih. 

Untuk memperoleh jeruk nipis, Anda tidak mesti melulu dengan membelinya di pasar atau petani jeruk nipis.

Justru Anda juga dapat membudidayakannya di pekarangan atau lahan kosong di sekitar rumah Anda.

Buah jeruk nipis yang dibelah dapat menjadi minuman kesehatan untuk menghalau racun dari dalam tubuh Anda. Tentu banyak manfaat lainnya dari jeruk nipis ini.

Jeruk nipis mengandung nutrisi dan zat gizi penting bagi tubuh. Hal ini karena dalam buah jeruk nipis terdapat beberapa kandungan kimia, seperti asam sitrat, asam sitrum, asam amino terutama triptofan dan lisin.

Kemudian minyak astiri berupa sitral, limonene, felandren, lemon kamfer dan lain sebagainya.

Selain itu jeruk juga mengandung unsur mineral (kalsium, fosfor, zat besi dan belerang) dan vitamin (vitamin B1 dan C) serta nutrisi lemak, glikosida dan dammar.

I.Budidaya jeruk nipis di pekarangan

Jeruk nipis mudah dibudidayakan atau dikembangbiakan. Tidak hanya petani jeruk nipis, keluarga pun bisa bertanam jeruk nipis di sekitar rumah.

Pekarangan atau lahan kosong di sekitar rumah dapat dimanfaatkan untuk budidaya jeruk nipis.

Sempit atau luas sebuah pekarangan rumah bukan lagi menjadi persoalan dalam menerapkan kreativitas keluarga, termasuk bertanam jeruk nipis.

Jadi, setiap keluarga bisa membudidayakan tanaman jeruk nipis di sekitar pekarangan rumah. Jika dalam jumlah batang yang banyak, hal ini akan bernilai ekonomi bagi keluarga.

Bahkan dapat untuk memenuhi sebagian kebutuhan dapur rumah tangga.

Selain itu bukan mustahil dapat membantu biaya atau akomodasi pendidikan anak. Pendek kata, budidaya jeruk nipis dapat menjadi tambahan jajan atau tabungan anak sekolah.

Bahkan dapat membeli berbagai perlengkapan atau peralatan sekolah anak sekalipun.

II.Cara mudah mencangkok jeruk nipis

Mencangkok jeruk nipis (matrapendidikan.id)

Mencangkok merupakan salah satu cara yang banyak dilakukan untuk mengembangkan tumbuhan jeruk nipis ini. Bahkan, anak sekolah pun sering  mencangkok jeruk nipis sebagai kegiatan praktik di sekolah. 

Jeruk memang termasuk tumbuhan berbiji dikotil (berkeping dua). Namun dapat dikembangbiakan atau diperbanyak secara generatif maupun vegetatif.

Dan, mencangkok adalah salah satu cara budidaya jeruk nipis secara vegetatif buatan.

Mencangkok jeruk nipis bertujuan untuk memperoleh jeruk nipis yang sifatnya sama dengan induk.

Selain itu, dengan cara mencangkok lebih memungkinkan untuk cepat panen.

Perbanyakan tanaman dengan cara vegetatif buatan memiliki kelebihan dan kekurangan.

#Kelebihan mencangkok ;

(a).dapat menghasilkan tanaman sesuai yang dikehendaki,

(b).cepat menghasilkan buah (panen). 

#Kekurangannya mencangkok ;

(a).akar tanaman hasil cangkokan umumnya tidak kokoh sehingga mudah tumbang, 

(b).hasil panen dari tanaman cangkokan terbatas, tidak sebanyak yang dikembangkan secara generatif (biji),

(c).tanaman induk akan cepat mati.

Baca juga : Keuntungan dan Kerugian Mencangkok Tanaman

A.Alat dan bahan
Alat dan bahan yang perlu dipersiapkan dalam mencangkok jeruk nipis adalah :

1.Pisau dapur

2.Tali pengikat

3.Plastik transparan.

3.Tanah gembur dan subur

4.Air secukupnya

B.Langkah-langkah

1.Pilih induk dari jeruk nipis yang bagus kualitasnya. Subur, kuat, dan sehat.

Kemudian tentukan dahan yang tidak terlalu tua atau terlalu muda dengan ukuran diameter lebih kurang 3 cm.

2.Perkirakan jarak dari batang ke dahan yang akan dikupas kulitnya.

Misalnya 10 cm dari pangkal dahan. Kemudian tentukan panjang kupasan, misalnya 10 – 15 cm.

3.Kupas sekeliling kulit dahan yang akan dicangkok sampai habis zat kambiumnya.

4.Tempelkan tanah gembur dan siram dengan air pada bagian yang sudah dikelupas tadi.

Penyiraman sedikit air bertujuan agar tanah mudah melekat pada bagian yang dikelupas.

5.Kemudian tanah dibungkus dengan plastik serta ikat di kedua ujungnya dengan tali yang sudah disediakan.

5.Beri lubang angin dengan menusuk plastik agar udara dapat masuk ke dalam tanah yang telah dibungkus.

6.Proses pencangkokan jeruk nipis selesai. Jika hasil mencangkok berhasil, satu atau dua minggu kemudian, pada kulit cabang sebelah atas akan muncul akar-akar menembus pembungkus tanah. 

Oleh sebab itu, sebaiknya mencangkok pada musim hujan.

Demikianlah cara dan proses mencangkok jeruk nipis. Mudah-mudahan bermanfaat buat pengunjung semuanya.

III.Praktik membuat detoks jeruk nipis

Minuman detoks dari jeruk nipis dapat mengatasi masalah pegal pada sendi dan otot dalam waktu cepat.

Hal ini karena jeruk nipis akan mengeluarkan sisa metabolisme berupa racun yang menumpuk di sendi atau otot melalui keringat atau air seni. 

Maka tidaklah mengherankan jika beberapa menit kemudian tubuh menjadi segar kembali setelah meminum jeruk nipis ini.

Dalam matra kesehatan, jeruk nipis konon dapat dijadikan alternatif pengobatan alami.

Para netter menyebutnya dengan detoksifikasi, yaitu proses pengeluaran bahan bersifat racun dalam tubuh. 

Memang, proses metabolisme tubuh menghasilkan bahan yang bersifat racun dan biasanya menumpuk di bagian sendi atau otot.

Seperti diketahui, dua bagian tubuh ini berfungsi sebagai alat gerak bagi tubuh.

Oleh sebab itu ketika tubuh terutama sendi dan otot terasa pegal, jeruk nipis menjadi alternatif solusinya.

Membuat minuman dari bahan jeruk nipis tidak sulit dan tak perlu waktu lama untuk membuatnya, seperti yang sering admin matrapendidikan.com lakukan.

A.Alat dan Bahan:

1.Jeruk nipis 3 buah

2.Teh celup 1 buah

3.Air panas 1 secukupnya

4.Gula putih secukupnya

5.Gelas 1 buah

6.Tadah gelas

B.Cara membuat:

1.Potong menjadi dua, atau tiga bagian ketiga buah jeruk nipis.

2.Tambahkan sedikit gula putih.

3.Masukkan air panas dan teh celup ke dalam gelas, kemudian tutup gelas dengan tadah gelas. Tunggu beberapa menit.

4.Siap untuk diminum.

Nah, demikian budidaya jeruk nipis dan membuat minuman detoks sederhana.***

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel