Mencangkok Jeruk Nipis Sebagai Lahan Bisnis
Mencangkok jeruk nipis sebagai lahan bisnis - Cangkok dan okulasi merupakan dua cara pembiakan buatan pada tanaman produktif. Misalnya jeruk nipis dan lemon, dua jenis buah yang terlihat sama secara kasat mata. Namun sesungguhnya berbeda
Jeruk nipis memiliki buah berbentuk bulat, kulit hijau kekuning-kuningan dan buah lebih kecil dibanding lemon.
Sedangkan lemon memiliki buah agak lonjong dan berkulit buah kuning cerah. Lemon memiliki banyak air sehingga lemon yang sudah tua berkulit agak basah`
Mencangkok dan mengokulasi tanaman tidak semata sebagai kegiatan perbanyakan tanaman. Bahkan mencangkok jeruk nipis dan okulasi jeruk lemon California bisa menjadi lahan bisnis.
Seperti halnya, Rahmad Daniel S.Pd.I, mencangkok dan okulasi sudah menjadi lahan bisnis baru baginya. Jeruk nipis hasil cangkokan guru MTsN 9 Kab. Tanah Datar Pangian ini, sebagai berikut:
a. Ukuran panjang cangkok antara 2 - 3 cm.
b. Menggunakan media plastik untuk membungkus tanah dan dicampur dengan pupuk unggun.
c. Hasil cangkok dapat di panen 2 sampai 3 bulan.
d. Harga per batang, Rp.8.000,-
e. Diambil dari pohon yang berkualitas.
Selain itu Rahmad Daniel, S.Pd.I juga menyediakan bibit lemon California untuk dijual. Anda yang berminat, silahkan hubungi nomor hp/WA : 0852-7297-5997.