Satgas Covid-19 Diminta Proaktif Awasi Penerapan Prokes di Sekolah

Satgas covid-19 diminta proaktif awasi penerapan prokes di sekolah - Artikel ini merupakan tanggapan atas permintaan ketua komite SMPN 2 Lintau Buo, Maisal dalam musyawarah pengurus komite dengan orangtua/wali siswa beberapa waktu lalu.

Seperti diinfokan media ini sebelumnya, ketua komite sekolah menyampaikan tanggapannya tentang PTM yang akan diberlakukan di sekolah.

Maisal selaku ketua Komite Sekolah mengharapkan agar Satgas Covid-19 unit satuan pendidikan proaktif mengawasi penerapan Prokes dalam rangka memutus mata rantai penyebaran virus Corona di sekolah.

Tim Satgas Covid-19 unit sekolah sangat berterima kasih atas support ketua komite sekolah.

Himbauan ketua komite sekolah tentu saja sangat kita respon mengingat secara umum Kabupaten Tanah Datar masih berada pada zone orange.

Peranan Satuan Tugas (Satgas) Covid-19 sangat penting dalam pencegahan dan penularan virus Corona agar tidak terbentuk klaster baru kasus Covid-19.

Oleh sebab itu peranannya tidak semata untuk mengawasi penerapan Protokol kesehatan (Prokes) 3 M + 2 M di suatu sekolah.

Selain melakukan pengecekan suhu tubuh (body themp), anggota Satgas Covid-19 unit sekolah, juga telah menyampaian himbauan persuasif, memberikan pencerahan dan informasi tentang virus Corona dan tips pencegahan agar tidak mudah tertular virus Corona.

Hal itu dilakukan secara langsung ke setiap kelas secara rutin maupun pengumuman melalui pengeras suara saat siswa saat akan masuk maupun meninggalkan kelas.

Jangan pernah bosan mengenakan masker, mencuci tangan dan menjaga jarak demi memutus mata rantai penyebaran virus Corona.!***

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel