Cara dan Langkah Mendaftar Jadi Peserta UKBI Adaptif Merdeka

Cara dan langkah mendaftar jadi peserta ukbi adaptif merdeka - Artikel ini ditulis dalam rangka sosialisasi tes UKBI (Uji Kemahiran Berbahasa Indonesia) bagi siswa jenjang SMP. Khusus di SMPN 2 Lintau Buo Kab. Tanah Datar, tes UKBI Adaptif Merdeka direncanakan pada Pekan ke-4 Bulan November 2021.

Pendaftaran menjadi peserta tes merupakan langkah penting dilakukan oleh setiap siswa peserta.

Ingat, pelajar tidak dibebani biaya pendaftaran!

Namun sebelum itu, segala sesuatunya sudah dipersiapkan dengan baik.

Persiapan dimaksud antara lain fasilitas dan sararana untuk mengikuti alur Pendaftaran. Misalnya perangkat PC atau laptop yang dapat terhubung dengan jaringan internet. 

Fasilitas dan sarana ini dapat disediakan orangtua siswa ataupun difasilitasi oleh pihak sekolah. 

Selain fasilitas itu, siswa sudah memiliki:

a. Akun email (pos-el) yang masih aktif

b. Foto halaman depan buku raport dan

c. Pasfoto digital.

Sudah siap untuk mendaftar jadi peserta tes UKBI Adaptif Merdeka? Ok, lanjut!

Cara dan langkah berikut ini sesuai panduan UKBI Adaptif Merdeka Kemendikbud.

1. Aplikasi ukbi

Buka aplikasi tes UKBI melalui browser atau peramban dengan mengetikkan alamat url https://www.ukbi.kemdikbud.go.id

2. Pendaftaran

Silahkan klik 'Daftar Peserta Ujian' di bagian kanan atas.

3. Pilih Jenis Peserta

Siswa memilih jenis Peserta Sebagai Pelajar.

4. Informasi

Setelah mengklik Jenis Peserta, siswa akan nendapat informasi tentang berkas yang diperlukan dan tahap yang harus dilalui. Klik Selanjutnya!

5. Klik Tombol Saya Mengerti.

6. Paket Soal

Pilih pakel soal Paket 1

7. Biodata Peserta

Isilah Biodata Siswa Peserta

8. Jadwal Ujian

Selanjutnya siswa memilih jadwal uji yang tersedia. 

Bulan ujian : November

Pekan ke : 4

Lokasi : ....

9. Setelah selesai Klik Tombol Selanjutnya.

10. Isi email (pos-el) serta Kata Sandi (password) untuk masuk aplikasi 

11. Pratinjau

Silahkan Klik Pratinjau sebelum mengirim.

12. Kirim

13. Jendela Konfirmasi dan Kirim

14. Notifikasi

Akan muncul notifikasi sudah berhasil mendaftar.

15. Buka inbox dan pesan 

16. Klik tautan verifikasi

17. Akun berhasil terverifikasi.

Sampai disini siswa sudah terdaftar sebagai peserta tes UKBI Adaptif Merdeka. Selanjutnya tinggal menunggu tes sesuai jadwal.***

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel