Jabatan Kepsek SMPN 2 Lintau Buo Diserahterimakan Besok

Jabatan kepsek smpn 2 lintau buo diserahterimakan besok - Jabatan kepala SMPN 2 Lintau Buo akan diserahterimakan dari Titin Susilawati, S.Pd kepada Syafrida, S.Pd. Acara Serah Terima Jabatan (Sertijab) tersebut akan dilangsungkan di SMPN 1 Lintau Buo, Senin besok.

Demikian info yang diperoleh matrapendidikan.com dari Titin Susilawati, S.Pd dalam kesempatan breefing di ruang kantor guru SMPN 2 Lintau Buo, Sabtu siang (20/11/21).

Sertijab kepala SMPN 2 Lintau Buo ini dilaksanakan bersamaan dengan Sertijab kepala sekolah lainnya di wilayah Lintau IX Koto.

Sertijab ini diluar prediksi karena dilaksanakan dalam waktu cepat, hanya selang waktu enam hari sejak kepala sekolah tersebut menerima SK Penugasan sebagai kepala sekolah dari Bupati Tanah Datar, Eka Putra, SE Selasa lalu, (16/11/2021).

Dalam kesempatan breefing itu juga diketahui, salah seorang tenaga kependidikan SMPN 2 Lintau Buo, R.Hidayatullah, A.Md.Kom akan mutasi ke SMAN 2 Lintau Buo.

Sementara itu ada 6 jabatan kepala SMP yang akan diserahterimakan. Jabatan kepala SMPN 1 Lintau Buo akan diserahterimakan dari Hasan Basri, S.Pd kepada Emiyarlis, S.Pd. 

Emiyarlis, S.Pd merupakan guru SMPN 2 LBU yang dipromosikan menjadi kepala sekolah.

Kepala SMPN 2 Lintau Buo diserahterimakan dari Titin Susilawati, S.Pd kepada Syafrida, S.Pd. Jabatan kepala SMPN 3 Lintau Buo dari Dedi Ruswandi, S.Pd kepada Endem Hilla, S.Pd.

Sementara itu jabatan kepala SMPN 1 diserahterimakan dari Iskandar, S.Pd kepada Titin Susilawati, S.Pd. Jabatan kepala SMPN 3 LBU diserahterimakan dari Syafrida, S.Pd kepada Iskandar, S.Pd.

Sedangkan Jabatan kepala SMPN 4 LBU diserahterimakan dari Endem Hilla, S.Pd kepada Yulijar Rahmi, S Pd. 

Selanjutnya jabatan kepala SMPN 2 Padang Ganting diserahterimakan dari Muhammad Tiwar, S.Pd kepada Dedi Ruswandi, S.Pd.***

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel