Acara Lepas Sambut Kepala SMPN 2 Lintau Buo
Acara lepas sambut kepala SMPN 2 Lintau Buo - Bertempat di ruang Labor IPA telah diselenggarakan acara Lepas (pisah) Sambut kepala SMPN 2 Lintau Buo, Kab. Tanah Datar, Sumbar, Selasa (14/12/21).
Kepala SMPN 2 Lintau Buo yang lama, Titin Susilawati SPd pindah tugas ke SMPN 1 LBU. Sementara kepala SMPN 2 Lintau Buo yang baru, Syafrida SPd rotasi tugas dari SMPN 3 LBU.
Acara Lepas Sambut kepala SMPN 2 Lintau Buo dihadiri oleh Camat Lintau Buo Afrizal SE, Wali Nagari Tigo Jangko dan Taluk, Ketua BPRN Tigo Jangko dan Taluk, Kepala SDN di lingkup rayon SMPN 2 Lintau Buo, Pengurus komite dan undangan lainnya.
Acara yang dipandu Elfianti SSn itu dimulai dengan pembacaan wahyu ilahi oleh Darwenti dan Doa oleh Edi Syamsul.
Kemudian dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya bersama, sambutan-sambutan, pemberian cenderamata dan diakhiri dengan makan siang bersama.
Sambutan dan hantaran kata
Ketua komite SMPN 2 Lintau Buo, Maisal diawal sambutannya menyampaikan selamat datang kepada Syafrida SPd dan selamat bertugas di sekolah yang baru.
Pada bagian lain Maisal mengungkapkan bahwa acara pisah sambut itu menghadirkan berbagai instansi pejabat pemerintahan.
"Hal ini bertujuan untuk 'berbagi rasa' dalam rangka memperkenalkan dan mewujudkan visi dan misi sekolah," ujar Maisal.
Sementara itu Warniati SPd mewakili guru dan pegawai menyampaikan hantaran kata kepada kepala sekolah yang lama.
"Berat berpisah dengan ibuk Titin Susilawati SPd," ujar Warniati SPd antara lain.
Kepala SMPN 2 Lintau Buo yang lama mengemukakan masih banyak program yang belum terselesaikan.
"Sudah 2 tahun 5 bulan saya bertugas di sekolah ini, masih banyak program dan kegiatan yang perlu belum terselesaikan apalagi akibat pandemi Covid-19," tutur Titin Susilawati SPd.
"Pembinaan sikap dan karakter hampir dua tahun akibat korona perlu kebersamaan kita semua pihak." ujarnya.
Sementara itu Camat Lintau Buo, Afrizal SE dalam sambutannya mengungkapkan bahwa kesadaran masyarakat di Kecamatan Lintau Buo untuk vaksinasi cukup tinggi.
Kepada kepala SMPN 2 Lintau Buo yang baru, camat yang akrab disapa 'ayah' ini berharap agar langsung start bekerja untuk mengembangkan sekolah.
"Kepala sekolah yang baru agar dapat langsung tancap gas mengembangkan pendidikan di sekolah ini." Demikian antara lain sambutan Camat Lintau Buo.
Pemberian cenderamata
Usai sambutan-sambutan, acara dilanjutkan dengan pemberian cinderamata kepada kepala sekolah yang lama, Titin Susilawati SPd.
Cenderamata dari guru dan pegawai diserahkan oleh Arlis Anwar SPd.
Selain itu, Hasma Umneti SPd.Ing langsung memberikan cenderamata khusus kepada kepala sekolah yang lama.
"Selamat bertugas di tempat yang baru buat kepala sekolah yang lama dan selamat datang di SMPN 2 Lintau Buo kepada kepala sekolah yang baru."***