Pesona Wisata Bahari Pulau Cingkuak Painan
Pesona wisata bahari pulau cingkuak painan - Berkunjung ke Pulau Cingkuak merupakan agenda hari kedua kami di Painan. Sengaja kami cek out di Hotel Anardio lebih awal dari rencana semula mengingat waktu. Diperkirakan di Pulau Cingkuak akan membutuhkan waktu lebih lama.
Sebelum berangkat kami sarapan nasi goreng dan ngopi pagi terlebih dulu di Hotel Anardio Rawang.
Padahal subuh tadi, Admin dan rekan sekamar Hasan Basri sudah ngopi dan camilan di warung sekitar hotel.
Bahkan, usai sholat Subuh sempat mengitari komplek perumahan Rawang dengan jalan kaki.
Usai berfoto ria di halaman hotel rombongan berangkat menuju Pantai Carocok.
Simak juga : RAT KPN SMP Negeri Tigo Jangko di Painan
Sampai di dermaga perahu Pantai Carocok, istirahat sejenak di gazebo di samping landmark Pantai Carocok.
Usai negosiasi harga dengan pemilik perahu, kami segera berangkat menuju Pulau Cingkuak. Sekitar 15 menit kemudian sudah sampai di Pulau Cingkuak.
Saat itu cuaca pagi jelang siang cuaca sangat cerah. Langit membiru dengan sapuan awan putih.
Dari pinggiran pantai Pulau Cingkuak nampak Masjid Terapung dari kejauhan. Perbukitan nampak tersusun rapi dan menghijau.
Laut pun terlihat membias biru. Memang sempurna ciptaan Ilahi sehingga tak satupun makhluk yang akan mampu menyaingi hamparan pemandangan alam di Pulau Cingkuak.
Sebagian kami ikut menguji nyali dengan memanfaatkan wahana air yang tersedia di Pulau Cingkuak.
Ada yang mencoba sensasi naik jetski. Meliuk-liuk di permukaan air dengan kendaraan yang mirip dengan motor.
Rupanya teman kami Hasan Basri paling duluan naik jetski. Kemudian diikuti rekan-rekan kerja yang lain.
Ropi'u ternyata ketagihan ingin baik donat boat lagi. Bersama rekan lain kembali dilempar ke kiri dan ke kanan ditarik oleh perahu motor yang melaju cepat, melenggang- lenggok di depan.
Oh, rupanya ada juga yang berminat naik banana boat. Naik ke wahana ini satu persatu namun turun lagi dengan terlempar sekaligus.
Ini cara unik bagi pengelola banana boat untuk menimbulkan sensasi menumpang wahana wisata Pulau Cingkuak.
Nah, ini dia. Elfianti yang bertubuh tambun tak mau kalah ikut snorkeling. Menyaksikan ikan-ikan cantik di bawah air dengan peralatan snorkeling.
Guru karaoke kami ini tidak sendirian snorkeling. Ia ditemani rekan lain seperti Subirman, Rocestry dan Weni Risma.
Wow, coba lihat gambar di bawah ini. Mereka menyaksikan ikan-ikan bermain di terumbu karang.
Tidak semua kami yang ikut mencoba wahana wisata bahari di Pulau Cingkuak.
Baca juga : Catatan Perjalanan Anggota KPN ke Painan
Termasuk Admin, menonton doang di warung sambil mencari ide tulisan ditemani segelas kopi hitam.***