Pawai Obor dan Tausiyah Tandai Peringatan Tahun Baru 1444 H di Taluk

Pawai obor dan tausiyah tandai peringatan tahun baru 1444 h di taluk  – Masyarakat Nagari Taluk Kec. Lintau Buo Kab. Tanah Datar, Sumatera Barat, tumpah ke jalan-jalan untuk mengikuti Pawai Obor dalam rangka memperingati Tahun Baru Islam 1 Muharram 1444 H, Sabtu malam (30/7/22).

Kontributor matrapendidikan.com menginfokan, obor (bahasa Minang, pusuang) yang diarak peserta pawai tidak kurang dari 1000 pusuang.

Arak-arakan pusuang dari berbagai titik berkumpul di halaman Kantor Wali Nagari Taluk. Selanjutnya mengikuti Tausiah Tahun Baru Hijriyah dan acara lainnya.

Hadir dalam kegiatan ini antara lain Wali Nagari Taluk Pendi Aswil serta perangkat nagari, kepala jorong se-Nagari Taluk, Polsek Lintau Buo diwakili Kanit Sabhara Aiptu Misbah.

Selain itu juga hadir unsur Pengurus KAN Taluk, BPRN, BKS TPA/TPSA Taluk, Gerakan Remaja Masjid, Wirid Yassin Silaturahmi, Pengurus TPA/TPSA serta unsur masyarakat nagari Taluk lainnya.

Pawai Obor atau pusuang talang ini diikuti oleh santri dari 20 TPA/TPSA, Majelis Ta’lim Silaturahmi, Remaja Masjid, Forum Remaja Islam dan unsur lainnya di Nagari Taluk.

Pawai obor diselenggarakan oleh Pemerintah Nagari Taluk bekerjasama dengan BKS (Badan Kerja Sama) TPA/TPSA Nagari Taluk.

Tradisi tahunan masyarakat 

Wali Nagari Taluk dalam sambutannya mengatakan pawai obor menjadi tradisi tahunan masyarakat Nagari Taluk dalam memperingati Tahun Baru Hijriyah 1444 H.

“Lebih dari itu untuk mensyiarkan, memasyarakatkan, membangun citra positif dan memperat tali silaturahmi warga masyarakat Nagari Taluk.” Papar Pendi Aswil.

Wali Nagari Taluk juga berharap agar peringatan 1 Muharram menjadi momentum perubahan ke arah yang lebih baik.

“Jadikanlah pergantian tahun 1443 H ke tahun 1444 H ini sebagai momentum untuk mengubah diri kepada hal-hal yang lebih baik,” tandas Pendi Aswil.

Sebelumnya Ketua BKS TPA/TPSA Nagari Taluk Ustad Idris dalam sambutan dan laporannya menyampaikan bahwa kegiatan memperingati Tahun Baru Hijriyah ini terselenggara atas kerjasama guru TPA/TPSA, BKS dan Pemerintah Nagari Taluk serta dukungan semua unsur di Nagari Taluk.

Tausiyah tahun baru hijriah 

Sementara itu Tengku Basyir Karma Malin Cayo dalam tausiyahnya menyampaikan maksud dan tujuan memperingati Tahun Baru 1 Muharram 1444 H.

Tahun Baru Hijriyah merupakan perjuangan diri untuk meninggalkan hal-hal yang buruk menuju kebaikan di tahun berikutnya.

Oleh sebab itu Tengku Malin Cayo mengingatkan bahwa peringatan 1 Muharram adalah kesempatan baik untuk berhijrah dari hal buruk ke arah kebaikan.

“Disamping itu saatnya masyarakat muslim untuk lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT dengan cara berusaha memperbaiki ibadah dan memperbanyak kegiatan yang positif di bidang keagamaan.” ujar Tengku BK. Malin Cayo.

Lebih jauh Tengku Malin Cayo mengingatkan bahwa di era digitalisasi ini perlu ditanamkan sejak dini nilai religius pada anak.

“Melalui peringatan 1 Muharram 1444 H malam ini, mari kita tingkatkan iman dan takwa, perbanyak kegiatan positif di bidang agama agar terhindar dari pengaruh yang dapat menghancurkan generasi penerus bangsa,” pesan Tengku BK. Malin Cayo.

Pada kesempatan itu juga ditampilkan Grup Qasidah Rebana Nagari Taluk.*** (Tim Matra Pendidikan)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel