Tips Time Management Buat Mahasiswa Anak Kost
Tips 'time management' buat mahasiswa anak kost - Ketika sudah menjadi mahasiswa, tentunya akan berbeda dari masa-masa saat menjadi siswa dulu. Karena saat masih menjadi siswa, semua jadwal sekolah diatur oleh pihak sekolah.
Nah, kalau sudah kuliah, di beberapa kampus juga mengatur jadwal mata kuliah mahasiswanya.
Tetapi, jadwal mata kuliah tidak selalu berurutan seperti jadwal mata pelajaran. Tidak sedikit jarak mata kuliah satu dengan yang lain berjarak sekitar 2 sampai 3 jam.
Di lingkungan kampus pun juga ada organisasi dan UKM (Unit Kegiatan Mahasiswa), hal ini dapat dimanfaatkan para mahasiswa untuk mengembangkan minat dan bakatnya.
Selain itu, organisasi atau UKM kampus juga bermanfaat bagi mahasiswa dalam mencari relasi atau memperluas hubungan pertemanan.
Karena padatnya kegiatan, sering kali para mahasiswa terlebih mahasiswa baru merasakan culture shock.
Ditambah lagi jika menjadi anak kost, tidak ada orangtua atau keluarga yang membantu untuk membereskan kamarmu, ataupun membuatkan bekal kuliah, semua harus dilakukan sendiri.
Tidak sedikit mahasiswa baru yang menjadi anak kost merasa “keteteran” untuk mengerjakan semua itu.
Akibatnya, banyak kamar kost yang berantakan, banyaknya tumpukan cucian baju atau piring yang belum dicuci, tugas kuliah tidak dikerjakan dan sebagainya.
Hal tersebut tentu saja sangat tidak baik, lho. Buat kamu yang sedang merasa di situasi tersebut, yuk, ikuti beberapa tips Time management dari aku!
Selalu setting alarm pagi hari
Ketika kamu selalu membiasakan bangun di pagi hari, maka kamu punya banyak waktu untuk melakukan banyak hal, juga banyak orang yang menjadi “lebih produktif” jika bangun di pagi hari.
Nah, jadi saat kamu terbangun dari tempat tidurmu, coba kamu renungkan apa yang akan kamu lakukan pada satu hari penuh, kemudian bisa kamu ketik di note handphonemu, ataupun kamu tulis di sticky note dengan sistem check list, agar kamu bisa mengingat mana pekerjaan yang sudah dikerjakan dan yang belum, juga dengan sistem check list kamu bisa tambah semangat untuk mengerjakan pekerjaanmu.
Kamu bisa tulis atau ketik kegiatanmu berdasarkan “skala prioritas”. Jadi, kamu urut mana yang penting mendesak sampai yang tidak begitu penting tidak mendesak, lalu kamu bisa mengerjakan sesuai urutan prioritas tersebut yaap.
Memulai hari dengan membersihkan kamar kost
Biasakan untuk membersihkan kamar kost di pagi hari, sebab jika sudah siang ataupun sore, biasanya kita sudah malas membereskannya.
Dan jika kamu membersihkan kamar kost di pagi hari, kamu akan lebih nyaman untuk mengerjakan tugas kuliahmu jika kamu kuliah daring.
Ataupun jika kamu kuliah luring, kamu akan berasa tenang meninggalkan kamar kostmu. Dan jika kamu pulang, kamar kostmu sudah rapih, kamu akan nyaman pula untuk mengerjakan tugasmu yang lain.
Berusaha untuk tidak menunda pekerjaan
Memang kebiasaan malas gerak sudah terbilang “melekat” dalam jati diri kebanyakan anak muda jaman sekarang. Tetapi, usahakan kamu jangan seperti itu ya.
Kebiasaan menunda pekerjaan akan membuat pekerjaanmu semakin menumpuk dan tidak selesai.
Terutama untuk pekerjaan kuliah, jika kamu mengerjakan terlalu terburu-buru karena sudah dekat deadline, ditakutkan tugas yang kamu kerjakan tidak selesai dengan baik.
Walaupun tidak menunda, tetapi jangan mengerjakan pekerjaan secara multitasking ya, atau mengerjakan tugas secara bersamaan.
Sebab, kamu bisa tidak fokus dalam mengerjakan tugasmu, kerjakan secara perlahan saja. Agar kamu bisa menyelesaikan tugasmu dengan sebaik mungkin.
Oh iya, aku punya saran nih, kalian jangan menunda juga pekerjaan pribadimu seperti mencuci piring dan mencuci baju, kalau kedua pekerjaan itu kamu tumpuk terlalu lama, dapat membuat sarang penyakit. Selesai tugas kuliah, kamu bisa membereskannya satu per satu.
Membuat planning waktu saat mengerjakan sesuatu
Dengan adanya sistem planning waktu, kamu bisa lebih fokus dan lebih disiplin dalam mengerjakan sesuatu.
Agar pekerjaanmu bisa selesai dengan tepat waktu bahkan lebih cepat. Jadi, kamu bisa punya banyak waktu luang untuk melakukan pekerjaan yang lain.
Oh ya, tips dari aku, kalau bisa saat mengerjakan pekerjaan jangan membuka media sosial terlalu banyak, karena bisa membuat kamu tidak fokus dan pekerjaanmu tidak selesai.
Kalau kamu merasa pusing dalam mengerjakan tugas, boleh kok membuka media sosial sebagai hiburan.
Tetapi, terapkan dalam diri kalau membuka media sosial hanya untuk hiburan sebentar saja, lalu kerjakan kembali pekerjaanmu.
Ingat juga, sebanyak apapun pekerjaanmu, jangan lupa sisipkan waktu untuk makan dan beristirahat yaa, jangan terlalu memaksa dirimu kalau sudah tidak sanggup, nanti alih-alih selesai pekerjaanmu, malah menambah masalah baru dengan kamu yang jatuh sakit.
Biasakan untuk konsisten
jika kamu sudah membuat list pekerjaan dan planning waktunya, lalu kamu juga sudah tidak menunda-nunda pekerjaanmu, maka cobalah untuk mengikutinya secara teratur dan konsisten.
Agar kamu tidak lagi “keteteran” dalam mengerjakan tugas-tugasmu, dan kostanmu juga bersih dan terawat.
So, itu dia cara aku, yang merupakan seorang mahasiswa sekaligus anak kost dalam memanajemen waktu.
Buat kalian yang merasa kurang dalam memanajemen waktu, boleh banget coba tipsku ini yaa, siapa tahu membantu. Semangattt!.***(Penulis : Nabiila Dini Kurnia)