Hari Pertama Masuk Sekolah Semester Genap Tahun Pelajaran 2022-2023

Hari pertama masuk sekolah semester genap tahun pelajaran 2022-2023 – Sesuai Kalender Pendidikan, hari pertama masuk sekolah Semester Genap Tahun Pelajaran 2022/2023 dimulai Senin ini (2/1/23).

Kepala sekolah Syafrida SPd pimpin briefing GTK (dok.smpn2lb/ Matrapendidikan.id)


Di SMPN 2 Lintau Buo, salah satu sekolah di Nagari Tigo Jangko Kab. Tanah Datar Sumbar juga mengikuti Kalender Akademik Tahun Pelajaran 2022/2023 tersebut.

Kegiatan utama siswa langsung tancap gas mengikuti pembelajaran tatap muka setelah mengikuti upacara bendera di halaman sekolah.

Sedikit berbeda dengan guru, selain upacara bendera dan mengajar juga mengadakan briefing guru dan tenaga kependidikan (GTK).


Suasana briefing GTK di ruang kantor majelis guru (dok.smpn2lb/ Matrapendidikan.id)

Briefing GTK yang diadakan usai kegiatan pembelajaran itu dipimpin langsung oleh kepala sekolah dan didampingi para wakil kepala sekolah.

Apa yang menjadi topik briefing GTK?

Kesiapan GTK memasuki Semester Genap Tahun Pelajaran 2022/2023 menjadi bahan diskusi dalam briefing tersebut.

Semester Genap adalah semester yang padat kegiatan, terutama kegiatan persiapan siswa kelas 9 menghadapi ujian sekolah.

Dalam waktu dekat, kegiatan muhasabah siswa kelas 9 akan dilaksanakan. Setelah itu rencana kegiatan Gebyar SMPN 2 Lintau Buo ke- 2. 

Sebenarnya, sejak awal libur semester ganjil, para guru ASN disibukkan oleh pembuatan DUPAK (Daftar Usul Penilaian Angka Kredit), PAK (Penetapan Angka Kredit) dan PK (Penilaian Kinerja) sebelum dan sesudah Tahun 2012.

Masih beruntung guru ASN yang naik pangkat terakhir hanya 2 atau 3 tahun sebelum Tahun 2022.

Yang pangkat terakhirnya tahun 2000-an, misalnya Tahun 2008? Wah, ini harus menyiapkan kembali bahan selama 14 tahun!

Akan tetapi guru ASN juga dimudahkan oleh adanya aplikasi yang ada. Guru hanya mengisi data dan angka kredit jabatan fungsional guru untuk setiap kegiatan.

Guru harus siap dengan ‘perintah’ yang berkaitan dengan administrasi ASN, termasuk perangkat pembelajaran. Perangkat pembelajaran Semester Genap ini juga harus disiapkan.

So, guru harus ‘pandai’ membagi waktu dan ‘berpandai-pandai’ menyikapi setiap kebijakan.***