Hidayat : Lomba Kreasi Baris-berbaris untuk Membangun Karakter Positif

Hidayat : Lomba kreasi baris-berbaris membangun karakter positif – Hidayat SPd MT mengatakan bahwa lomba tidak hanya sekadar mencari kreasi dalam baris-berbaris. Lebih dari itu untuk mengembangkan karakter positif pada diri peserta.

Hidayat SPd MT membuka LKBB Tingkat SMP/MTs se-Kab. Tanah Datar (Matrapendidikan.id)

Hal itu disampaikan Pengawas Satuan Pendidikan itu mewakili Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Tanah Datar saat membuka secara resmi LKBB Tingkat SMP/MTs se-Kabupaten Tanah Datar di Lapangan Sepakbola Ambalau Tigo Batur Kecamatan Sungai Tarab, Sabtu (28/1/23).

“Dalam satu pleton pasukan ada pemimpin dan yang dipimpin. Antara keduanya masing-masing memiliki tanggung jawab.” ujar Hidayat SPd MT antara lain.

Dalam hidup bersosialisasi, kata Hidayat SPd MT, perlu ada koordinasi dan  instruksi untuk membangun kebersamaan yang diiringi rasa tanggung jawab dan disiplin yang tinggi.

Salah satu regu peserta LKBB SMP/MTs (Matrapendidikan.id)

Sementara itu regu SMPN 1 Batusangkar keluar sebagai Juara 1 diikuti MTsN 8 Tanah Datar dan SMPN 3 Sungai Tarab masing-masing Juara 2 dan 3. Sedangkan Danton Terbaik dipegang oleh SMPN 1 Batusangkar. 

Seperti diinfokan sebelumnya lomba kreasi baris-berbaris ini diselenggarakan oleh Purna Paskibraka Indonesia Kecamatan Sungai Tarab dalam kegiatan Gebyar Pusaka Lakosta.

LKBB bertema, “Gali Potensi, Raih Prestasi untuk Menjadi Generasi yang Cerdas” ini ditutup oleh Wali Nagari Sungai Tarab.***

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel