Mojosemi Forest Park Destinasi Wisata Alam Menarik Dikunjungi

Mojosemi forest park destinasi wisata alam menarik dikunjungi - Mojosemi Forest Park adalah sebuah tempat wisata menarik dikunjungi saat liburan. Tempat wisata edukasi ini terletak di jalan tembusan antara Cemoro Sewu dan Telaga Sarangan Kabupaten Magetan Jawa Timur sehingga mudah untuk dijangkau.

Mojosemi Forest Park (dok.pen)

Sesudah mengunjungi Telaga Sarangan, kamu dapat singgah ke Mojosemi Forest Park.

Tempat wisata ini ramai dikunjungi banyak wisatawan daerah sekitar maupun luar daerah.

Tempat ini terkenal dengan salah satu ikon-nya, yaitu ada 'dinosaurus'-nya. Dinosaurus itu yang membuat semua orang tertarik dengan Mojosemi apalagi anak-anak.

Pada saat masa liburan Mojosemi Forest Park sangat ramai. Harga tiket di sana terjangkau, yaitu 35k dewasa maupun anak-anak, karena tiket ini 10k sudah termasuk makan minum.

Mojosemi Forest Park buka dari pukul 08.00-16.00 WIB dan dibuka setiap hari. 

Di sana juga ada pertunjukan dinosaurus yang membuat anak kecil sangat tertarik dengan tempat wisata tersebut.

Selain tempat wisata, Mojosemi Forest Park juga bisa dijadikan tempat berkemah dan perkemahan tersebut ada berbagai macam yaitu lawu forest camp, container camp, dan tenda deck camp.

Di sana pemandangannya sangat indah dan banyak sekali pepohonan, oleh karena itu tempat tersebut sangat sejuk dan karena dekat pegunungan juga.

Dan membuat orang-orang yang berkunjung di sana sangat betah untuk tinggal. 

Di sana juga banyak sekali spot foto yang sangat instagramable. Membuat tidak hanya anak-anak saja yang suka tapi para remaja juga sangat suka.

Mojosemi forest park akan sangat ramai pada saat hari libur sekolah.*** (Kiriman : Arum Bunga Fatimah).