Masakan Gulai Campursari Versi Terbaru

Masakan gulai campursari versi terbaru - Sekitar 3 tahun silam, tatkala masa Pandemi Covid-19 melanda negeri ini, situs yang Anda kunjungi menerbitkan kuliner edukasi Gulai Campur Sari. Selanjutnya dapat disimak Gulai Campur Sari pada Masa Pandemi Covid-19 

Gulai campursari versi bapak-bapak (Matrapendidikan.id)

Masakan Campursari disini adalah masakan berkuah santan dengan bahan kentang, sayur buncis, tahu dan tempe.

Masakan berkuah santan atau yang dikenal dengan gulai merupakan salah satu teman makan nasi sejak dulu. 

Dalam kondisi tertentu, anggota keluarga membuat teman makan nasi gulai campur sari.

Bahan-bahan seperti kentang, tempe, tahu dan buncis mudah didapat dan tidak butuh biaya banyak.

Namun demikian satu kuali atau wajen penggorengan dapat memenuhi kebutuhan dua atau tiga kali makan anggota keluarga.

Sama dengan gulai campur sari sebelumnya, masakan ini juga diolah dan disajikan oleh bapak-bapak.

Wah, kaum bapak-bapak tidak mau kalah dengan kaum emak-emak dalam berkreasi untuk mengolah masakan untuk keluarga!***

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel