Peringatan Hardiknas 2023 Refleksi Gerakan Merdeka Belajar

Peringatan hardiknas 2023 refleksi gerakan merdeka belajar –  Gerakan Merdeka Belajar sebanyak 24 episode telah membawa perubahan besar terhadap dunia pendidikan Indonesia. Hal itu tercermin dari perubahan besar yang terjadi di sekitar kita selama tiga tahun terakhir.

Pengibaran bendera merah putih (dok.smpn2lb/ Matrapendidikan.com)

Demikian antara lain pidato tertulis Mendikbud Ristek RI yang dibacakan Pembina Upacara Peringatan Hardiknas 2023 di halaman SMPN 2 Lintau Buo, Senin (8/5/23).

“Gerakan Merdeka Belajar telah mendekatkan kita dengan cita-cita luhur Ki Hajar Dewantara.” sebut Syafrida SPd pembina upacara membaca pidato tertulis.

Cita-cita luhur Ki Hajar Dewantara, yaitu pendidikan yang menuntun bakat, minat dan potensi peserta didik agar mampu mencapai keselamatan dan kebahagiaan yang setinggi-tingginya sebagai seorang manusia dan sebagai seorang anggota masyarakat.

Pada bagian lain isi pidatonya, Mendikbud Ristek Nadiem Anwar Makarim menyebutkan pembelajaran peserta didik dinilai lebih holistik oleh gurunya sehingga mereka dapat belajar lebih nyaman.

Disisi lain para pendidik juga berkompetisi untuk berkarya dan berbagi melalui Platform Merdeka Belajar.

Selain itu pendidik lebih bebas berinovasi dengan hadirnya Kurikulum Merdeka.

Peringatan Hardiknas 2 Mei 2023 merupakan refleksi Gerakan Merdeka Belajar dan sesuai dengan tema, “Bergerak Bersama Semarakkan Merdeka Belajar”.

Pelaksana upacara bendera Peringatan Hardiknas 2023 dipercayakan kepada Osis dengan Pembina upacara Syafrida SPd Kepala SMPN 2 Lintau Buo.

Upacara dihadiri oleh seluruh pendidik dan tenaga kependidikan dengan pakaian khas budaya daerah.***


Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel