Asesmen Sumatif Kurikulum Merdeka Semester Genap Tahun Pelajaran 2022-2023

Asesmen sumatif pada kurikulum merdeka semester genap tahun pelajaran 2022-2023 - Pada bulan Juni 2023 ini siswa di jenjang pendidikan dasar dan menengah menghadapi Asesmen Sumatif Kurikulum Merdeka dan Penilaian Akhir Semester (PAS) untuk Kurikulum 2013 Semester Genap Tahun Pelajaran 2022/2023.

Ilustrasi siswa sedang menjalani asesmen sumatif berbasis komputer (Matrapendidikan.id)

Pada artikel terdahulu sudah dimuat jenis asesmen formatif dan sumatif. Namun pada kesempatan ini akan dibahas lebih spesifik asesmen sumatif pada kurikulum merdeka. 

Kurikulum Merdeka mulai diterapkan pada jenjang pendidikan dasar dan menengah pada tahun pelajaran 2022/2023.

Itu berarti kelas awal setiap satuan pendidikan sudah menerapkan kurikulum merdeka dan di akhir tahun pelajaran ini melaksanakan Asesmen Sumatif.

Asesmen adalah suatu proses pengumpulan dan pengolahan informasi. Di satuan pendidikan, asesmen bertujuan untuk mengetahui kebutuhan, perkembangan dan pencapaian hasil  belajar peserta didik.

Asesmen pada Kurikulum Merdeka berdasarkan fungsinya adalah: 

(a) asesmen sebagai proses pembelajaran (assessment as learning),

(b) asesmen untuk pembelajaran (assessment for learning) dan, 

(c) asesmen akhir proses pembelajaran (assessment of learning).

Asesmen sumatif merupakan penilaian akhir proses pembelajaran karena digunakan pada akhir pembelajaran (assessment of learning). 

Penilaian ini dimaksudkan untuk mengetahui capaian belajar peserta didik di akhir pembelajaran atau akhir semester.

Hasil asesmen sumatif ini dapat digunakan untuk menentukan nilai rapor peserta didik, kenaikan kelas dan kelulusan.

Lebih spesifik dapat dikatakan asesmen pada jenjang pendidikan dasar dan menengah bertujuan untuk menilai capaian pembelajaran (CP) dan/atau tujuan pembelajaran (TP).

Oleh sebab itu dalam pelaksanaan asesmen sumatif dapat digunakan teknik dan instrumen yang beragam.

Tidak hanya teknik tes dengan instrumen perangkat tes namun dapat menggunakan teknik observasi dan performa (praktik, menghasilkan produk, melakukan projek, dan membuat portofolio).

Akan tetapi di satuan pendidikan lebih cendrung menggunakan teknik tes dengan instrumen asesmen yang dirancang sedemikian rupa.

Di SMPN 2 Lintau Buo Kab. Tanah Datar Sumbar, asesmen sumatif untuk kelas 7 menggunakan teknik tes berbasis komputer. 

Asesmen Sumatif Berbasis Komputer (ASBK) ini bisa diterapkan karena sarana komputer tersedia di laboratorium komputer dapat menampung semua siswa kelas 7.***