Sertijab Pimpinan Sekolah UPT SMPN 2 Lintau Buo Berlangsung dalam Suasana Haru

Sertijab pimpinan sekolah upt smpn 2 lintau buo berlangsung dalam suasana haru - Serah terima jabatan (Sertijab) pimpinan sekolah di UPT SMPN 2 Lintau Buo Kab. Tanah Datar Sumbar berlangsung dalam suasana haru. Acara berlangsung di ruang Laboratorium IPA sekolah tersebut, Senin (30/09/24).


Zulfikar SPd menandatangani berita acara Sertijab Plt Kepala UPT SMPN 2 Lintau Buo (dok.smpn2lb/ Matrapendidikan.id)

Sementara itu, beberapa saat sebelumnya telah dilaksanakan upacara bendera rutin dengan pelaksana OSIS UPT SMPN 2 Lintau Buo. Upacara berlangsung Hidmat diiringi Drumband Gita Cita asuhan Elfianti SSn.

Upacara bendera terakhir di sekolah

Jabatan Kepala UPT SMPN 2 Lintau Buo akan beralih dari pejabat definitif Syafrida SPd kepada Pelaksana tugas ((Plt) kepala sekolah Zulfikar SPd dalam hitungan jam kedepannya.

Namun demikian Syafrida SPd, yang akan menjalani masa purna tugas (pensiun) pada hari ini, berkesempatan mendapat kesempatan menjadi pembina upacara.

Sekaligus menjadi pembina upacara yang terakhir bagi kepala sekolah yang dikenal enerjik dan kreatif itu.

Tanggal 30 September menjadi hari bersejarah bagi bangsa Indonesia berkaitan dengan Peristiwa G30S/PKI. Bagi seorang Syafrida SPd juga menjadi hari penting di akhir tugasnya sebagai guru dan kepala sekolah.

"Hari ini merupakan hari bersejarah bagi bangsa Indonesia karena bertepatan dengan Peristiwa G30S/PKI." ujar pembina upacara diawal amanatnya.

Lebih jauh pembina upacara mengingatkan siswa untuk terus belajar dan mengembangkan karakter baik untuk membangun NKRI. 

Pada bagian akhir pembina upacara mengucapkan terima kasih kepada guru, pegawai dan siswa yang telah bekerja sama untuk melaksanakan tugas pendidikan. 

Namun Syafrida SPd tak menampik masih terdapat kekurangan dan kelemahannya dalam memimpin sekolah selama 2 tahun 9 bulan.

Usai upacara bendera dilaksanakan acara khusus pemberian bunga kepada Syafrida SPd di halaman upacara dengan semua siswa dipandu oleh masing-masing wali kelas.

Sertijab di ruang Laboratorium IPA

Serah terima jabatan (Sertijab) kepala sekolah merupakan rangkaian proses penyerahan pimpinan sekolah yang lama kepada kepala sekolah yang baru sebagai tanda resmi dimulainya kepemimpinan yang baru di sekolah.

Syafrida SPd secara simbolis menyerahkan jabatan kepada Zulfikar SPd yang dibuktikan dengan berita acara Sertijab.

Kepala sekolah ini akan memasuki masa purna bhakti awal Oktober 2024. Syafrida SPd memimpin UPT SMPN 2 Lintau Buo selama 2 tahun 9 bulan.

Sementara itu Zulfikar SPd adalah Pelaksana tugas (Plt) Kepala Sekolah yang menerima jabatan dan meneruskan kepemimpinan sekolah sampai ditunjuk kepala sekolah definitif oleh pemerintah.

Acara khusus Sertijab kepala sekolah di ruang Laboratorium IPA dihadiri oleh komite sekolah, guru dan tenaga kependidikan, guru purna tugas serta perwakilan OSIS/MPK UPT SMPN 2 Lintau Buo.

Dalam hantaran kata, Syafrida SPd menyampaikan ucapan terima kasih kepada warga sekolah yang telah mendukung program sekolah untuk memajukan pendidikan anak di sekolah.

"Kemajuan sekolah, dari segi fisik dan non fisik yang kita capai adalah dukungan dan kerjasama antara guru, tenaga pendidik, siswa, komite sekolah dan pihak terkait," sebut Syafrida SPd.

Sementara itu Zulfikar SPd, Plt Kepala Sekolah dalam hantaran katanya mengatakan jabatan yang akan diterimanya adalah sebuah amanah dan perlu dukungan warga sekolah.

"Jabatan ini adalah amanah dan perlu dukungan kita semua. Tidak banyak yang dapat akan saya lakukan tanpa dukungan bapak dan ibu semua. Mudah-mudahan amanah ini dapat kita jalankan dengan baik," ujar Zulfikar SPd.

Ketua Komite sekolah Novi Efendi M.Kom mengucapkan selamat kepada Plt Kepala Sekolah dan terima kasih kepada kepala sekolah yang lama.

Sebelumnya Novi Efendi M.Kom mengatakan harapannya tentang perkembangan jumlah murid di sekolah.

"Besar harapan kita kedepannya agar murid kita semakin bertambah dari tahun ke tahun. Tahun pelajaran depan mencapai 100 orang dan ini menjadi PR bagi kita dibawah pimpinan kepala sekolah yang baru," ujar dosen PNP itu.

Usai acara Sertijab dilaksanakan makan bersama. Dengan Sertijab ini maka unsur pimpinan UPT SMPN 2 Lintau Buo sudah solid.

Kepala sekolah: Zulfikar SPd (Plt)

Waka Kurikulum: Isral SPd

Waka Kesiswaan: Rocestri SPd.I, MPd

Pembina OSIS: Elfianti SSn.

Selamat kepada Zulfikar SPd, kepala sekolah (Plt) yang baru beserta unsur pimpinan dan terima kasih kepada Syafrida SPd.***

Dokumen foto:




Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel